Senin 28 Feb 2022 19:33 WIB

BWF Batalkan Turnamen Bulu Tangkis di Rusia dan Belarusia

Rusia invasi Ukraina, BWF batalkan turnamen bulu tangkis di Rusia-Belarusia.

Atlet bulutangkis Rusia, Natalia Perminovadi berlaga di turnamen Bulutangkis Terbuka Denmark Danisa di Odense, 13 Oktober 2020. BWF kini membatalkan seluruh pertandingan bulu tangkis di Rusia dan Belarusia setelah Rusia menginvasi Ukraina.
Foto: EPA-EFE/ClLAUS FISKER
Atlet bulutangkis Rusia, Natalia Perminovadi berlaga di turnamen Bulutangkis Terbuka Denmark Danisa di Odense, 13 Oktober 2020. BWF kini membatalkan seluruh pertandingan bulu tangkis di Rusia dan Belarusia setelah Rusia menginvasi Ukraina.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badminton World Federation (BWF) membatalkan semua turnamen yang rencananya diadakan di Rusia dan Belarus menyusul invasi Rusia ke Ukraina. Bendera kebangsaan Rusia dan Belarusia dilarang dikibarkan dan demikian pula dengan lagu kebangsaan kedua negara tak boleh diperdengarkan dalam semua turnamen BWF.

Tidak ada turnamen bulu tangkis lain yang akan digelar Rusia atau Belarusia hingga pemberitahuan lebih lanjut. BWF menyatakan akan terus memantau situasi dengan cermat.

Baca Juga

"BWF secara proaktif berkonsultasi dengan mitra-mitra gerakan olahraga internasional kami guna membahas opsi lain yang berpotensi memperkuat tindakan terhadap pemerintah Rusia dan Belarusia," kata BWF, seperti dikutip Reuters, Senin (28/2/2022).

sumber : Antara, Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement