REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Takumi Minamino memborong dua gol Liverpool saat menang 2-1 atas Norwich City dalam pertandingan putaran kelima Piala FA, di Stadion Anfield, Kamis (3/3) dini hari WIB. Dua gol tersebut Minamino menambah koleksi golnya di piala domestik musim ini menjadi tujuh.
Wakil kapten Liverpool James Milner memuji kemampuan penyerang asal Jepang tersebut. Menurut Milner, Minamino memberikan segalanya setiap kali diberikan kesempatan bermain. Milner tak ragu menyebut Minamino sebagai pemain hebat.
“Dia sabar. Jelas dengan para pemain yang kami miliki, ada persaingan di seluruh lapangan. Tapi setiap kali dia masuk, dia siap dan dia memberikan kemampuannya. Dia pria yang baik. Anda senang untuknya setiap kali dia mencetak gol,” kata Milner usai pertandingan dikutip dari laman resmi klub.
Milner menambahkan Minamino sangat brilian di dalam latihan. Dia juga pemain yang gigih dan tak peduli apa yang akan dihadapinya. Milner memuji Minamino bisa diandalkan dan senang dia mencetak dua gol pada laga tersebut.
The Reds bermain lebih bertahan ketika Lukas Rupp memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1. Menurut Milner seharusnya timnya menguasai permainan lebih baik ketika skor 2-0. Namun Liverpool tak melakukannya dengan cepat dan sedikit mengecewakan.
“Kami tahu kami tahu kami bisa melakukan yang lebih baik, kami tahu kami bisa meningkat. Tetapi ada beberapa anak laki-laki di sana yang belum terlalu banyak bermain sepak bola, jadi saya pikir itu adalah pertandingan yang akan sulit,” ujarnya.
Norwich, kata Milner, memiliki beberapa pemain hebat dan kuat. Ia menilai Norwich datang ke Anfield dengan tekad kuat sehingga laga tersebut sudah diperkirakan akan selalu menjadi pertandingan yang sulit.