Jatim Tambah Tiga Kampung Siaga Bencana

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Muhammad Fakhruddin

| Foto:

REPUBLIKA.CO.ID,SURABAYA -- Dinas Sosial (Dinsos) Jawa Timur akan menambah Kampung Siaga Bencana (KSB) di wilayah-wilayah rawan bencana di Jatim. Kepala Dinsos Jatim, Alwi mengatakan, tahun ini akan ada tambahan sekitar tiga kampung KSB di wilayah rawan bencana Jatim. Pendirian KSB ini nantinya diambilkan dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemprov Jatim. 

"Saat ini kami mengidentifikasi wilayah mana saja yang akan didirikan KSB," ujarnya, Kamis (3/3).

Sebenarnya, kata Alwi, ada KSB yang diambilkan dari APBN. Namun khusus KSB yang dari APBD, akan difokuskan di wilayah rawan bencana tanah longsor dan banjir. Meski demikian, untuk lokasi detailnya masih dilakukan identifikasi.

“Saat ini ada 47 KSB di Jatim. Dari jumlah tersebut ada KSB yang aktif dan ada pula yang pasif,” kata Alwi. 

Baca Juga

Alwi mengaku, pihaknya bakal melakukan pengecekan ulang untuk KSB yang pasif. Pengecekan dilakukan untuk mencari tahu permasalahan yang dialami.

"Salah satu masalahnya adalah adanya ketidakharmonisan dalam kepengurusan di KSB. Jika memang itu masalahnya, ya harus diganti kepengurusannya agar KSB kembali aktif," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Khofifah Sentil  Jiwa Nasionalisme Produsen Minyak Goreng 

Jatim Targetkan 1,5 Juta Produk UMKM Tersertifikasi Halal pada 2022

Banjir dan Angin Kencang Landa Kabupaten Mojokerto

Ini Pesan Sekjen DPP Gerindra untuk Kemenangan Prabowo di Jatim

Kabid Humas dan 4 Kapolres di Jatim Resmi Berganti

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark