REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Everton melaju ke babak perempat final Piala FA setelah mengalahkan Boreham Wood 2-0 di Stadion Goodison Park, Jumat (4/3/2022) dini hari WIB. Dua gol kemenangan The Toffes diborong oleh Jose Salomon Rondon.
Pelatih Everton Frank Lampard menilai pertandingan berjalan tak mudah. Pasalnya, Everton harus menunggu hingga menit ke-57 untuk mencetak gol pertama dan gol kedua baru tercipta di menit ke-84. Lampard belum puas dengan performa timnya di laga tersebut.
“Kami tidak melihat banyak hal bagus dalam pertandingan malam ini, tapi banyak hal yang lebih baik di babak kedua,” ujarnya usai pertandingan dikutip dari laman resmi klub.
Lampard mengatakan ada kegembiraan di dalam tim setelah lolos ke fase berikutnya dan hasil imbang melawan Crystal Palace. Piala FA, menurut Lampard merupakan kompetisi yang menyimpan magis besar. Banyak klub mencatatkan sejarah di kompetisi ini. Ini yang menyebabkan Lampard sangat bersemangat seperti halnya para pemainnya.
"Setiap pertandingan ingin memainkan pertandingan besar dan Crystal Palace adalah salah satunya. Dalam hal performa, saya melihat banyak hal yang membaik sehingga kami akan terus bekerja untuk memastikan hasil yang sesuai dengan itu,” kata mantan kapten Chelsea tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Lampard juga menyinggung sedikit penghormatan kepada warga Ukraina yang terdampak perang. Hingga saat ini invasi Rusia terhadap Ukraina sedang berlangsung dan menyebabkan ratusan warga sipil tewas serta ratusan ribu mengungsi.
Tribut sebelum kickoff dilakukan untuk mereka yang terkenak dampak perang di Ukraina. Menurut Lampard itu bagian dari penghormatan yang diberikan klub yang ingin mencoba melakukan hal yang benar.
“Saya merasa kami melakukannya di kedua pertandingan kandang,” kata dia menambahkan.