REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Sebuah toko roti Jerman menjual "donat perdamaian" untuk mendukung Ukraina dengan cara yang manis. Camilan yang didekorasi dengan warna bendera nasional Ukraina ini merupakan bagian dari gerakan sosial.
Toko roti Huck di Frankfurt mulai menawarkan donat perdamaian ini Kamis (3/3). Dilapisi dengan frosting biru dan kuning, donat dijual seharga satu euro per potong dan 100 persen dari uang yang terkumpul akan disumbangkan kepada anak-anak Ukraina yang mencari perlindungan di Frankfurt.
"Kami pikir kami harus melakukan sesuatu dengan sangat cepat, tidak birokratis. Kami memutuskan untuk ... membuat produk tambahan yang tidak terlalu mahal, sehingga terjangkau untuk semua orang dan Anda dapat membawa banyak untuk orang di kantor," kata salah satu pemilik toko roti Tanja Huck.
Kampanye ini tampaknya berhasil dengan 600 potong terjual sejak pagi di hari pertama untuk 10 cabang toko roti dan sebanyak 300 potong pesanan untuk Jumat (4/3/2022).
"Kemarin kami hanya mempostingnya sebentar di media sosial, kemudian pesanan pertama langsung masuk, dan pukul delapan pagi ini sebagian besar cabang sudah habis terjual," kata Huck.
"Kami tidak menyangka akan diterima dengan sangat baik," katanya.
Therese Rinschen-Piechocinski, seorang wanita Polandia yang tinggal di Frankfurt, membeli kue solidaritas dan tersentuh oleh kampanye tersebut. "Jika mereka melayani banyak kasus, jika mereka dapat membantu orang-orang yang benar-benar miskin yang juga berjuang juga, maka saya siap, saya telah memberikan sumbangan," katanya.