Senin 07 Mar 2022 18:01 WIB

Delapan Jasad Pekerja Tower yang Dibunuh Separatis Papua Berhasil Dievakuasi

Proses evakuasi dilakukan tanpa hambatan dan gangguan.

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Teguh Firmansyah
Petugas kepolisian dan TNI membawa kantong berisi jenazah teknisi tower telekomunikasi PT Palapa Timur Telematika (PTT) setibanya di RSUD Timika, Papua, Senin (7/3/2022). Tim Operasi Damai Cartenz 2022 berhasil mengevakuasi delapan korban penembakan yang dilakukan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Jenggeran, Distrik Beoga Barat, Kabupaten Puncak, Papua pada Rabu (2/3/2022).
Foto: ANTARA/Sevianto Pakiding
Petugas kepolisian dan TNI membawa kantong berisi jenazah teknisi tower telekomunikasi PT Palapa Timur Telematika (PTT) setibanya di RSUD Timika, Papua, Senin (7/3/2022). Tim Operasi Damai Cartenz 2022 berhasil mengevakuasi delapan korban penembakan yang dilakukan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kampung Jenggeran, Distrik Beoga Barat, Kabupaten Puncak, Papua pada Rabu (2/3/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Tim Operasi Damai Cartenz berhasil mengevakuasi delapan jenazah korban penyerbuan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Beoga, Puncak, Papua, Senin (7/3). Kasatgas Humas Damai Cartenz, Komisaris Besar (Kombes) Ahmad Mustofa Kamal mengatakan, proses evakuasi tim gabungan Polri dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) itu dilakukan tanpa hambatan, dan gangguan.

Cuaca buruk yang sejak pekan lalu menghambat proses evakuasi, pun saat ini mendukung. Dalam proses evakuasi tersebut, kata Kamal, tim gabungan menggunakan empat helikopter sipil, dan helikopter milik TNI-Angkatan Darat (AD).

Baca Juga

Proses evakuasi dilakukan sejak Senin (7/3) pagi. Tim berangkat dari Timika, menuju lokasi. Setelah tiba dilokasi, tim mengangkut delapan korban dengan kantong jenazah, untuk selanjutnya dibawa ke Sugapa, di Intan Jaya.

Dari wilayah itu, delapan jenazah pun dibawa ke Bandara Mozes Kilangin Timika menggunakan pesawat Twin Otter. Saat ini, kata Kamal, delapan jenazah pekerja PT Palapa Ring Telematika (PTT) itu kini berada di RSUD Mimika, untuk proses identifikasi dan visum.  “Proses evakuasi sudah dilakukan dengan aman dan berhasil oleh sembilan personil Damai Cartenz, dibantu oleh personil dari TNI,” begitu kata Kamal, dalam siaran pers yang disampaikan kepada wartawan di Jakarta, Senin (7/3).

Selanjutnya, kata Kamal, setelah identifikasi jenazah dilakukan, delapan korban tersebut akan disemayamkan di Mapolres Mimika, sebelum diserahterimakan kepada keluarga untuk dikebumikan.

Insiden pembunuhan terhadap warga sipil kembali terjadi di Papua. Pada Rabu (2/3), delapan orang pekerja Palapa Timur Telematika (PTT) tewas diserang Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua.

Penyerangan tersebut, baru diketahui pada Kamis (3/3) ketika seorang pekerja yang selamat melaporkan rekan-rekan kerjanya yang tewas dibunuh di kamp pekerja Tower Base Transciever Station (BTS) 3 Telkomsel Co.

Satu korban yang selamat dalam insiden tersebut, Nelson Sarira sudah berhasil dievakuasi pada Jumat (4/3). Delapan korban yang tewas tersebut, teridentifikasi bernama, Billy Garibaldi, Renal Tegasye, Bona Simanullan. Kemudian Bebi Tabuni, Jamaludin, Syahril Nurdiansyah, dan Eko Septiansyah.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement