Kamis 17 Mar 2022 08:11 WIB

Seputar Undian Perempat Final Liga Champions yang Digelar Jumat

Undian Liga Champions diikuti Liga Europa dan Liga Konferensi Europa.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Logo Liga Champions (ilustrasi), Undian perempat final dan semifinal Liga Champions digelar Jumat (18/3/2022).
Logo Liga Champions (ilustrasi), Undian perempat final dan semifinal Liga Champions digelar Jumat (18/3/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengundian perempat final Liga Champions akan berlangsung Jumat (18/3/2022) pukul 18.00 WIB saat kompetisi terbesar Eropa ini mendekati klimaksnya. Klub-klub top Eropa telah berhasil lolos ke delapan besar, sehingga akan ada beberapa bentrokan kelas berat di perempat final.

Pengundian akan berlangsung di markas besar UEFA di Nyon, Swiss. Pada saat yang sama, undian semifinal juga akan dilakukan, sehingga delapan tim yang tersisa dapat mengharapkan rute potensial mereka ke final di Paris.

Baca Juga

Liverpool, Bayern Muenchen, Manchester City, dan Real Madrid telah membukukan tempat di perempat final pekan lalu. Menyusul Atletico Madrid, Benfica, Villarreal, dan Chelsea pekan ini.

Tidak ada aturan mengenai tim dari negara yang sama yang bermain satu sama lain di perempat final, atau tim yang berada di grup yang sama. Ini membuat undian terbuka dan tim mana pun dapat saling berhadapan.

Leg pertama perempat final Liga Champions akan berlangsung pada 5 dan 6 April, dengan pertandingan lanjutan sepekan kemudian pada 12 dan 13 April, waktu Eropa. Akan ada dua pertandingan pada setiap malam, berlangsung pada waktu yang sama. Pertandingan semifinal Liga Champions dimulai pada 26 dan 27 April, dengan leg kedua pada 3 dan 4 Mei.

Rusia awalnya akan menjadi tuan rumah final Liga Champions 2022, tetapi invasi negara tersebut ke Ukraina telah memaksa UEFA untuk memindahkan final ke Stade de France di Paris. Final akan berlangsung pada 28 Mei.

Undian perempat final dan semifinal Liga Europa akan mengikuti undian Liga Champions satu jam setelahnya. Sementara pengundian perempat final dan semifinal Liga Konferensi Europa akan dimulai setengah jam setelah undian Liga Europa.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement