REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Relawan Sobat Erick Palembang menggelar kontes Latte Art. Lomba ini digelar untuk mendukung program dan gagasan Menteri BUMN Erick Thohir untuk meningkatkan nilai kopi di nusantara demi kesejahteraan petani.
Kopi merupakan salah satu komoditas unggulan yang sempat menyejahterakan masayarakat beberapa kawasan di Sumatera Selatan. Namun, adanya pandemi dan beberapa faktor lainnya membuat terjadi perubahan pada hal tersebut. Untuk itu, Relawan Sobat Erick menggelar Kontes Latte Art sejalan dengan program Erick Thohir dalam meningkatkan nilai kopi Indonesia di dalam negeri. Sabtu (19/3).
"Sejalan dengan program Menteri BUMN Erick Thohir, Sobat Erick ikut membantu mempertahankan nilai kopi untuk tidak turun khususnya di Palembang, dengan mendukung meningkatkan popularitas Kopi lewat pergelaran kontes ini," ujar Ketua DPD Sobat Erick Sumatera Selatan Zain Ismed.
Sebelumnya Sobat Erick menggelar Kontes LatteArt daring lewat platform media sosial Instagram pada tanggal 14 – 17 Maret 2022 dan 3 pemenang terpilih akan diundang ke Guns Café Palembang pada 19 Maret 2022. Kontes itu dijurikan langsung Ketua Zain Ismed yang sekaligus Ketua Dewan Kopi Sumsel dan Iqbal Rudianto Ketua Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI) Sumsel.
Iqbal Rudianto, Ketua Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI) Sumsel mengatakan bahwa kontes pembuatan Latte Art sangat positif dilakukan, karena Palembang adalah salah satu penghasil kopi terbesar. Hal ini menurutnya sejalan dengan apa yang dilakukan Erick Thohir dalam keberpihakan terhadap petani dan pengusaha kopi.
Para pemenenag terpilih diberikan hadiah dana tunai langsung di Guns Café yang berlokasi di Jalan Tasik No.6, Talang Semut, Kecamatan Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan.
"Suatu kebanggan tersendiri bagi saya bisa menjadi salah satu pemenang dari kontes yang dibuat oleh Sobat Erick ini, apalagi jurinya juga tidak main-main. Dan Pak Erick juga adalah Menteri yang sedang berupaya mempertahankan ekosistem kopi di Indonesia, saya sagat mengapresiasinya," kata Pandu Nariyah salah-satu pemenang.
Relawan Sobat Erick Palembang menggelar serangkaian kegiatan dalam rangka mendukung Menteri BUMN Erick Thohir untuk maju sebagai calon presiden di 2024 mendatang serta membantu masyarakat untuk bangkit dan bertahan di masa pandemi.