Senin 21 Mar 2022 23:27 WIB

Enesis Group Bagikan Healthy Kit bagi Wisatawan di Mandalika

Enesis bagikan Healthy Kit agar wisatawan terhindar dari nyamuk penyebab DBD

Rep: Novita Intan/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Enesis sebagai pemegang merek Soffell dan Force Magic membagikan 100 paket produk soffell untuk melindungi masyarakat dari gigitan nyamuk Aedes aegypti. Selain itu juga 1000 healty kit untuk terus mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Paket secara simbolis diberikan oleh Ketua Yayasan Enesis Indonesia, Elkana Lewerisa kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Foto: istimewa
Enesis sebagai pemegang merek Soffell dan Force Magic membagikan 100 paket produk soffell untuk melindungi masyarakat dari gigitan nyamuk Aedes aegypti. Selain itu juga 1000 healty kit untuk terus mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Paket secara simbolis diberikan oleh Ketua Yayasan Enesis Indonesia, Elkana Lewerisa kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

REPUBLIKA.CO.ID, 

JAKARTA -- Perhelatan ajang international MotoGP Mandalika 2022 telah diselenggarakan. Segala persiapan dari infrastruktur, keamanan, serta penerapan protokol kesehatan sudah diselesaikan oleh pemerintah.

Saat masa pandemi, selain virus Covid-19 yang tidak boleh dilupakan yakni virus dengue yaitu virus demam berdarah apalagi pada musim pancaroba, cuaca sedang tidak menentu, kadang hujan dan kadang panas. Diketahui Dinas Kesehatan Lombok Tengah dan jajaran Polsek Kawasan Mandalika di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah telah melaksanakan fogging di 20 dusun di seluruh Desa Kuta. Dengan harapan, desa inti dari Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika itu bebas dari demam berdarah dengue (DBD).

Enesis Group bersama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif beserta bupati Lombok Tengah, dan Dinas Pariwisata Lombok Tengah pun telah berkolaborasi dengan menyediakan healthy kit berisikan Antis Hand Sanitizer, vitamin Amunizer, minyak aromaterapi Plossa dan Soffell Anti Nyamuk kepada tiga sarana hunian pariwisata (sarhunta) di Desa Kuta, Mandalika.

“Saya berpesan kepada seluruh pelaku sarhunta untuk memanfaatkan bantuan yang ada, mari kita manjakan tamu-tamu kita, sehingga mereka datang kembali,” ujar Kepala Dinas Budpar Loteng Lendek Jayadi, Senin (21/3/2022).

Sementara itu, Pejabat Bidang Deputi Investasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Oni Olfian menambahkan antisipasi dini terkait Covid-19 dan nyamuk damam berdarah dilakukan Enesis Grup. “Enesis Grup yang telah membantu menjaga kesehatan dan kebersihan bidang pariwisata,” kata Oni.

Ketua Yayasan Enesis Indonesia Elkana Lewerisa mengatakan komitmen bersinergi terus bersama pemerintah mengutamakan kesehatan masyarakat, sudah kami lakukan dari kegiatan vaksinasi, dukungan prokes saat WSBK 2021, dan sekarang pun saat MotoGP 2022 berlangsung.

"Sebagai bentuk dukungan terhadap hunian yang memenuhi standar kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan (CHSE) yang ditentukan oleh Kemenpar, kami menyediakan healthy kit yang nanti bisa menjadi salah satu fasilitas yang membuat wisatawan pun merasa nyaman ketika menginap hunian ini. Healthy kit kami berisikan produk yang bisa menjadi one stop solution bagi kesehatan," ucapnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement