Selasa 29 Mar 2022 23:31 WIB

Tidak Semua Artis Hollywood Bela Chris Rock, Ini Buktinya

Ada yang membela pada Chris Rock, namun ada juga yang berpihak pada Will Smith.

Rep: Santi Sopia/ Red: Qommarria Rostanti
Tidak semua artis Hollywood membela Chris Rock, ada juga yang membela Will Smith. (ilustrasi)
Foto: AP/Chris Pizzello
Tidak semua artis Hollywood membela Chris Rock, ada juga yang membela Will Smith. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Perhelatan Academy Awards (Oscar) ke-94 menyisakan peristiwa penting menyusul aksi bintang Hollywood Will Smith yang menampar komedian Chris Rock. Tamparan itu sebagai tanggapan atas lelucon G.I. Jane yang dibuat Rock tentang potongan rambut istri Will, Jada Pinkett Smith, akibat dari penyakit autoimun alopecia.

Smith awalnya menertawakan lelucon Rock di bagian awal. Akan tetapi setelah melihat raut wajah istrinya yang tampak tidak senang, Smith pun langsung naik ke panggung dan menampar Rock.

Baca Juga

Momen tersebut menuai ragam komentar warganet. Sebagian berpihak pada Rock maupun Smith. 

Selebritas Kathy Griffin, termasuk yang berada di pihak Rock. Melalui cicitan di Twitter, dia menyebut serangan Smith sebagai praktik yang sangat buruk karena menyerang secara fisik seorang komedian. “Sekarang kita semua harus khawatir tentang siapa yang ingin menjadi Will Smith berikutnya di klub komedi dan teater, kata dia, seperti dikutip dari laman Looper, Selasa (29/3/2022).

Sementara itu, pembawa acara podcast Ethan Klein menulis bahwa dia terkagum-kagum dengan sikap Rock yang profesional, seolah serangan itu tidak terjadi. Menurutnya, tidak patut untuk memukul seorang komedian yang sedang melakukan pekerjaannya.

Akun Twitter bernama craigspoplife mencatat bahwa kekerasan terhadap komentator budaya, baik jurnalis atau komedian, memiliki efek domino yang berbahaya. Akun digital_junkie, menunjukkan bahwa respons Smith terhadap lelucon dan penjelasan Rock merupakan perilaku "penyalahgunaan buku teks literal". 

Sutradara Stand by Me dan A Few Good Men Rob Reiner juga menyebut Will Smith berutang permintaan maaf yang besar kepada Chris Rock. Alasan yang melandasi perbuatan Smith dinilai hanya omong kosong.

Sebaliknya, di sisi lain, tetap ada yang menyuarakan dukungan untuk aksi Smith. Banyak orang merasa bintang King Richard dapat dibenarkan saat membela istrinya tersebut. Tak semua lelucon dapat diterima, terlebih menyinggung soal penyakit. Hal itu terlepas dari aksi kekerasan yang mungkin juga tak dapat dibenarkan.

"Ketika saya melihat seorang pria kulit hitam membela istrinya, itu sangat berarti bagi saya,” kata komedian dan aktor Tiffany Haddish.

Di Twitter, Nicki Minaj juga menyebut, itu menjadi aksi real time tentang apa yang terjadi dalam jiwa seorang pria ketika dia melihat ke arah wanita yang dicintainya dan melihatnya menahan air mata dari "lelucon kecil" atas penyakitnya. Minaj menambahkan bahwa penonton Oscar melihat apa yang dirasakan setiap pria sejati pada saat itu. “Sementara kalian melihat lelucon, dia melihat rasa sakitnya,” kata dia.

Akun SistahScholar bertanya “kapan terakhir kali melihat seorang wanita kulit hitam dibela secara real time?" Sementara itu, ReecieColbert menilai bahwa terkadang seseorang perlu untuk mengotori tangannya. Mungkin ini bisa menjadi aksi yang lebih luas untuk membela para wanita kulit hitam

Selain itu, akun kmarch67 juga menilai bahwa lelucon Chris Rock memang sangat menyekitkan. Will dianggap memiliki setiap tanggung jawab untuk membela istrinya.

Jelas, ini hanya beberapa dari banyak reaksi yang membanjiri internet dalam waktu yang telah berlalu sejak Oscar disiarkan. Memang, perdebatan tentang siapa yang lebih salah antara Smith dan Rock telah diprediksi memenuhi hampir setiap platform media sosial dan konvensional. Sayangnya, mungkin berita ini menjadi lebih populer dibandingkan para peraih penghargaan itu sendiri. 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement