Rabu 30 Mar 2022 23:02 WIB

Barcelona Jalin Komunikasi Baru dengan Ousmane Dembele

Manajemen Barcelona siap menawarkan kontrak baru untuk Dembele.

Red: Israr Itah
Ousmane Dembele dari Barcelona
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Ousmane Dembele dari Barcelona

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manajemen Barcelona tampaknya berubah pikiran setelah Ousmane Dembele memperlihatkan penampilan yang menanjak. Ia meluluhkan hati jajaran manajemen klub untuk menjalin komunikasi anyar perihal kontrak baru sayap asal Prancis tersebut.

Barcelona dikabarkan telah memulai pembicaraan dengan perwakilan Dembele, yakni Moussa Sissoko dan Marco Lichtsteiner pada Selasa (29/3/2022) untuk memulai negosiasi baru, demikian laporan Sky Sports, Rabu (30/3). Perwakilan Dembele kabarnya telah menerima angka penawaran baru dari Barcelona, tapi proses negosiasi diperkirakan bisa memakan waktu beberapa pekan ke depan.

Baca Juga

Wakil Presiden Barcelona Rafa Yuste bahkan mengumbar pernyataan bahwa Dembele kini merasa nyaman di Camp Nou. Ia menegaskan, pihak klub tidak keberatan untuk menemui agennya agar bisa menegosiasikan kontrak baru.

Langkah tersebut memperlihatkan perubahan 180 derajat atas sikap Barcelona, yang sempat memaksa Dembele untuk mencari klub baru pada bursa transfer Januari lalu. Ini setelah sayap berusia 24 tahun itu menolak tawaran pemotongan gaji secara signifikan.