Senin 04 Apr 2022 08:49 WIB

Pedri Bicara Soal Gol Kemenangannya untuk Barcelona

Kini, posisi Pedri di tim utama Barcelona tidak tergantikan lagi.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang Barcelona, Pedri (kanan tengah), mengontrol bola sebelum mencetak gol selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Barcelona dan Sevilla di Stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol, Ahad, 3 April 2022.
Foto: AP/Joan Monfort
Gelandang Barcelona, Pedri (kanan tengah), mengontrol bola sebelum mencetak gol selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Barcelona dan Sevilla di Stadion Camp Nou di Barcelona, Spanyol, Ahad, 3 April 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bintang muda Barcelona Pedri memberikan penjelasan di balik gol solonya yang luar biasa untuk memastikan kemenangan 1-0 atas Sevilla, Senin (4/4/2022). Pemain internasional Spanyol itu memberikan titik balik penting di pengujung pertandingan di Camp Nou untuk membawa raksasa Katalan naik ke peringkat kedua di klasemen La Liga Spanyol.

Tim asuhan Xavi Hernandez yang berjuang untuk menemukan jalan, sebelum Pedri menghasilkan momen ajaib dengan waktu tersisa kurang dari 20 menit.

Baca Juga

Pemain berusia 19 tahun itu menunjukkan ketenangan luar biasa untuk mengatasi dua tekel di tepi kotak penalti dan melepaskan upaya tak terbendung ke sudut bawah.

"Target? Ini mirip yang saya cetak di Turki," kata Pedri dikutip dari Football Espana, Senin (4/4/2022). "Ketika saya melihat tekel, saya bodoh amat, dan ketika saya menendang bola, saya tahu itu akan masuk. Saya sangat senang dan merasa sangat dicintai. Fan Barca adalah yang terbaik di dunia."

Kini Posisi Pedri di tim Barcelona besutan Xavi, tidak tergantikan setelah kembali dari cedera pada Januari 2022. Ia telah menjadi favorit penggemar di Camp Nou.

Selanjutnya, tim besutan Xavi akan melakukan perjalanan tengah pekan ke Eintracht Frankfurt dalam pentas Liga Europa, sebelum kembali ke kompetisi domestik melawam Levante akhir pekan nanti.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement