Senin 04 Apr 2022 16:16 WIB

Penyebab Air Ciliwung Keruh Belum Bisa Dipastikan

Keruhnya air Sungai Ciliwung bukan terjadi akibat datangnya musim kemarau.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Andi Nur Aminah
Warga mengamati aliran sungai Ciliwung yang keruh di Bendungan Katulampa ,Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (19/1/2021). Kondisi air sungai Ciliwung menghitam karena bercampur dengan material bekas longsor dan banjir di kawasan Puncak.
Foto: Yulius Satria Wijaya/ANTARA
Warga mengamati aliran sungai Ciliwung yang keruh di Bendungan Katulampa ,Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (19/1/2021). Kondisi air sungai Ciliwung menghitam karena bercampur dengan material bekas longsor dan banjir di kawasan Puncak.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Air Sungai Ciliwung yang keruh, menyebabkan pasokan air bersih milik Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor di beberapa daerah terganggu. Hingga saat ini, belum dipastikan penyebab dari keruhnya Sungai Ciliwung.

Direktur Utama Perumda Tirta Pakuan, Rino Indira Gusniawan, mengatakan pihaknya menemukan banyak sedimen di Ciliwung yang membuat air keruh. “Belum ada kepastian akibat apa Sungai Ciliwung keruh. Yang jelas akibat banyak sedimen di Ciliwug,” kata Rino ketika ditemui Republika.co.id di Balai Kota Bogor, Senin (4/4).

Baca Juga

Lebih lanjut, Rino mengatakan, permasalahan tingkat kekeruhan air yang terjadi di Sungai Ciliwung merupakan salah satu pekerjaan rumah yang tengah ditangani Perumda Tirta Pakuan. Ia pun memastikan, hal ini bukan terjadi akibat datangnya musim kemarau.

Di samping itu, dia menyebutkan, ada salah satu pembangunan yang dilakukan di kawasan hulu, tepatnya di wilayah Kabupaten Bogor yang menyebabkan air sungai keruh. Rino pun tidak bisa menyebutkan di titik mana saja kekeruhan terjadi. Sebab dalam pantauannya air Sungai Ciliwung keruh di sepanjang alirannya. 

“Bukan (kemarau). Lebih ke arah pembangunan di hulu. Keruhnya di sepanjang aliran Sungai Ciliwung saja. Hampir rata,” imbuhnya.

Diketahui, kondisi Sungai Ciliwung saat ini mengalami tingkat kekeruhan dan lumpur yang cukup tinggi. Akibatnya, pasokan air bersih di wilayah timur dan utara Kota Bogor pun terganggu.

Rino memaparkan, mengatakan tingkat kekeruhan air yang sampai ke pengolahan air bersih bisa mencapai 5.000 hingga 6.000 NTU. Padahal, skala normal kekeruhan air berada di angka 100 NTU.

Menurutnya, debit sungai yang membawa lumpur itu sangat memengaruhi sistem pengolahan air bersih di IPA Katulampa. Untuk mengejar kualitas yang tetap baik sampai ke pelanggan, Perumda Tirta Pakuan harus menurunkan sedikit debit di pengolahan. 

“Kalau normal itu air yang dikonsumsi 1 NTU jadi bening. Kalau yang kita olah itu paling 100 NTU. 5.000 sampai 6.000 NTU itu pekat banget sudah seperti kopi. Coklat banget. Luar biasa pokonya. Parah,” ujarnya.

 

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement