Senin 04 Apr 2022 20:34 WIB

Sejumlah Produksi Film Will Smith Dihentikan Setelah Insiden Oscar

'Fat and Loose' dan 'Bad Boys 4' dilaporkan menjadi film Will Smith yang dihentikan.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
Will Smith menangis saat menerima penghargaan untuk penampilan terbaik oleh aktor dalam peran utama untuk
Foto: EPA-EFE/ETIENNE LAURENT
Will Smith menangis saat menerima penghargaan untuk penampilan terbaik oleh aktor dalam peran utama untuk

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Produksi beberapa film Will Smith yang akan datang dilaporkan telah dihentikan menyusul insiden di Academy Awards 2022. Sebuah sumber melaporkan bahwa produser telah mengonfirmasi penghentian produksi Fast and Loose dan Bad Boys 4 setelah Will Smith menampar presenter sekaligis komedian Chris Rock selama ajang Oscar ke-94.

Rock bergurau tengang istri Will, Jada Pink Smith dengan mengacu film “G.I. Jane", di mana pemainnya Demi Moore mencukur habis rambut sampai botak. Sedangkan kondisi kepala Jada Pinkett diakainatkan kondisi medis alopecia.

Baca Juga

“Sebelum Oscar, produser di Netflix juga dikabarkan telah merangkul sutradara untuk bergabung dengan Fast and Loose, tetapi sekarang, tampaknya proyek tersebut berada pada "back burner",” tulis laporan, seperti dilansir dari laman Film News, Senin (4/4/2022).

Skenarionya menceritakan seorang bos kejahatan yang kehilangan ingatannya setelah serangan, dan kemudian mengumpulkan ingatannya, hanya untuk menemukan bahwa dia sebelumnya menjalani kehidupan ganda.Pemenang Aktor Terbaik ini juga dilaporkan menerima "40 halaman" untuk naskah Bad Boys 4 sebelum pemberian hadiah. Tetapi produksi film tersebut juga tampaknya telah diputuskan untuk ditunda.

Status proyek Apple TV+ “Emancipation”, di mana Smith memainkan peran utama, juga masih belum diketahui. Perwakilan untuk pria berusia 53 tahun itu belum mengomentari laporan tersebut. Smith sempat meminta maaf kepada anggota Academy dan rekan-rekannya selama pidato penerimaannya untuk Aktor Terbaik. Sehari setelahnya, dia juga megunggah permintaan maaf untuk Rock secara khusus dan bagi publik pada umumnya melalui postingan Instagram.

Selama akhir pekan, Smith juga mengumumkan bahwa dia telah mengundurkan diri dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences. Perwakilan dari Academy  akan melakukan tinjauan resmi atas insiden tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement