Senin 11 Apr 2022 09:12 WIB

Istana Raja Abdulaziz di Al-Muwayh, Sebuah Keajaiban Arsitektur

Konstruksinya mewujudkan identitas kawasan dalam pola istana Saudi kuno.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Istana Raja Abdulaziz di Al-Muwayh, Taif, Arab Saudi. Istana Raja Abdulaziz di Al-Muwayh, Sebuah Keajaiban Arsitektur
Foto: SPA
Istana Raja Abdulaziz di Al-Muwayh, Taif, Arab Saudi. Istana Raja Abdulaziz di Al-Muwayh, Sebuah Keajaiban Arsitektur

REPUBLIKA.CO.ID, TAIF -- Istana Raja Abdulaziz di Kegubernuran Al-Muwayh di Al-Taif adalah mahakarya arsitektur yang menjadi salah satu monumen bersejarah di Kerajaan Arab Saudi. Keunikan pola dan desain teknik Islamnya mencerminkan era pembangunannya pada abad ke-14 Hijriyah.

 

Baca Juga

Istana ini dicirikan oleh lokasi pusatnya di antara desa-desa yang berdekatan dan kedekatannya dengan rute haji pada waktu itu antara Al-Muwayh lama (Al-Muwayh Al-Qadim) dan Al-Muwayh baru. Bangunannya memiliki luas 14.900 meter persegi, istana ini berjarak hampir 185 kilometer dari Taif ke timur.