Selasa 12 Apr 2022 15:56 WIB

Infografis Ragam Bansos Kala Harga-Harga Meroket

Pemerintah meluncurkan beberapa program bansos pada pekan kedua April.

Foto: infografis republika
Ragam Bansos Kala Harga-Harga Meroket

REPUBLIKA.CO.ID, Pemerintah meluncurkan tiga program bansos yang mulai disalurkan pekan kedua April 2022. Bansos itu adalah Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng (migor), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)/Sembako, dan Program Keluarga Harapan (PKH).


BLT Migor: Rp 300 ribu per KK untuk 3 bulan (April, Mei, Juni) > Sasaran: 20,5 juta keluarga miskin dan 2,5 juta PKL

BPNT/Sembako:  Senilai Rp 600 ribu per KK untuk 3 bulan (April, Mei, Juni) > Sasaran: 18,8 juta keluarga miskin

PKH: Rp 600 ribu-Rp 750 ribu per KK untuk 3 bulan (April, Mei Juni) > Sasaran: 10 juta keluarga miskin


Pemerintah juga tengah mempersiapkan penyaluran program Bantuan Subsidi Upah (BSU) senilai Rp 1 juta bagi pekerja yang gaji per bulannya di bawah Rp 3,5 juta. Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) belum menyebutkan jumlah penerima program ini meski anggarannya sudah disiapkan sebesar Rp 8,8 triliun.

sumber: Kemenko PMK
pengolah: Andri Saubani 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement