Jumat 15 Apr 2022 00:57 WIB

Dua Bocah Tewas Tenggelam di Persawahan Pasar Kemis Tangerang

BPBD Tangerang sebut dua bocah kelas 1 SD tenggelam ke sumur di tengah persawahan

Rep: Eva Rianti / Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Dua bocah dikabarkan tewas tenggelam di kawasan persawahan Puri Jaya Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten. Sementara satu bocah lainnya di tempat kejadian perkara (TKP) berhasil diselamatkan oleh warga.
Foto: Antara
Dua bocah dikabarkan tewas tenggelam di kawasan persawahan Puri Jaya Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten. Sementara satu bocah lainnya di tempat kejadian perkara (TKP) berhasil diselamatkan oleh warga.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Dua bocah dikabarkan tewas tenggelam di kawasan persawahan Puri Jaya Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten. Sementara satu bocah lainnya di tempat kejadian perkara (TKP) berhasil diselamatkan oleh warga.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir mengatakan, pihaknya memperoleh laporan insiden tenggelamnya para bocah tersebut terjadi pada Kamis (14/4) sekira pukul 15.00 WIB. Tim langsung diterjunkan untuk melakukan evakuasi terhadap para korban.

“Berdasarkan kronologis kejadian ada tiga orang anak sedang bermain di persawahan Puri Jaya Desa Sukamantri. Satu orang terpeleset dan dua orang ingin menolong, yang satu ikut terpeleset juga dan tenggelam, keduanya meninggal dunia. Dan yang satu orang selamat meminta pertolongan warga,” tutur Munir.

Menurut informasi yang diperoleh, Munir menyebut di persawahan yang menjadi TKP tersebut terdapat sumur dengan kedalaman hingga tiga meter. Sehingga sangat rawan terjadinya insiden tenggelam jika terjerembap ke dalamnya.

“Kedalaman air kurang lebih dua sampai tiga meter, di bagian tengah sawah informasi dari warga ada sumur kedalaman sampai tiga meter,” terangnya.

Dua korban tewas tenggelam itu yakni Lutfi (7 tahun) yang beralamat di Perum Taman Buah Sukamantri Blok A7/11 RT/RW 01/12, Desa Sukamantri dan Rayhan (7 tahun) yang beralamat di Perum Taman Buah Sukamantri Blok A8 RT/RW 01/12, Desa Sukamantri. Keduanya diketahui sama-sama duduk di bangku 1 SD.

“Kedua korban yang meninggal ditemukan di sekitar Persawahan Puri Jaya Desa Sukamantri Kecamatan Pasar Kemis sekitar pukul 16.30 WIB. Korban langsung dibawa ke rumah duka,” kata dia. Atas insiden tersebut, warga diminta untuk lebih waspada dan menjaga anak-anaknya agar tidak terjadi peristiwa terulang yang memakan korban.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement