Kapolres Malang Ajak Aremania Jaga Kondusivitas

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Yusuf Assidiq

Suasana silaturahim antara Kapolres Malang dengan perwakilan Aremania.
Suasana silaturahim antara Kapolres Malang dengan perwakilan Aremania. | Foto: Dokumen

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat menggelar silaturahim dengan perwakilan Aremania, pemdukung fanatik Arema FC. Ferli berharap, silaturahim yang digelar bisa menjalin keakraban antara Polres Malang dengan Aremania agar lebih solid untuk bersama-sama menciptakan kondusivitas.

"Saya ingin kegiatan seperti ini tidak hanya berhenti di sini, tapi saya ingin terus berlanjut. Ya minimal sebulan sekali kita bertemu dan tatap muka agar komunikasi kita dapat terus terjalin lebih baik lagi," kata Ferli.

Ia juga menginginkan komunikasi yang terbangun tidak hanya membahas tentang dunia bola saja. Lebih dari itu, Ferli mengajak para Aremania untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan Kabupaten Malang.

"Saya memandang bahwa di Kabupaten Malang, Aremania merupakan salah satu komunitas yang terbesar. Kita harus saling menjaga, dan kita juga harus saling mendukung terciptanya situasi yang aman di Kabupaten Malang," ujarnya.

Pertemuan yang digelar juga menghasilkan deklarasi dari Aremania, dalam menyambut kembali bergulirnya Liga 1 Indonesia. Di mana para Aremania menyatakan kesiapannya melaksanakan vaksinasi booster, sebagai sala satu syarat datang ke stadion untuk mendukung tim kesayangannya.

Terkait


Meraup Berkah Ramadhan dengan Budaya Silaturahim

Taraweh dan Silaturahim Pemimpin Menjadi Pelita dan Penyejuk bagi Umat

Tekan Kriminalitas, Karyawan Minimarket Terima Pembekalan

Pemkab Belitung Gelar Safari Ramadhan Perkuat Silaturahim

Jelang Ramadan, Stok Bahan Pokok di Kabupaten Malang Aman

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark