Rabu 20 Apr 2022 22:27 WIB

PMI Yogyakarta Gelar Donor Darah Massal di Masjid

Donor darah dilakukan untuk mengantisipasi berkurangnya stok kantong darah.

Rep: Silvy Dian Setiawan / Red: Ilham Tirta
Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi.
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Wakil Walikota Yogyakarta Heroe Poerwadi.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Palang Merah Indonesia (PMI) melakukan donor darah massal selama Ramadhan, salah satunya di Masjid Gede Kauman. Donor darah dilakukan untuk mengantisipasi berkurangnya stok kantong darah.

"Selama bulan Ramadhan, donor darah massal ini dilakukan menjelang berbuka atau usai shalat tarawih," kata Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi di Masjid Gede Kauman, Selasa (19/4/2022), malam.

Baca Juga

Melalui donor darah massal ini, diharapkan dapat menambah setidaknya 500 kantong darah. Dengan begitu, permintaan masyarakat terhadap kantong darah juga dapat tercukupi dengan maksimal, khususnya di Kota Yogyakarta.

"Alhamdulillah masyarakat sangat antusias dalam donor darah massal ini. Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menambah stok kantong darah yang signifikan," kata dia.  

Heroe menyebut, saat ini permintaan masyarakat terhadap kantong darah belum mengalami penurunan. Bahkan, katanya, ada golongan darah yang saat ini hanya tersedia dalam jumlah yang kecil.

Untuk itu, upaya penambahan kantong darah pun harus tetap dilakukan secara optimal. Donor darah massal yang digelar di masjid saat Ramadhan ini menjadi salah satu upaya untuk menambah stok kantong darah di Kota Yogyakarta.

"Stok darah untuk semua golongan darah di PMI Kota Yogya tersedia, namun stok paling sedikit adalah untuk golongan darah AB," ujar Heroe.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement