Kamis 28 Apr 2022 20:35 WIB

Tuchel: Laga MU Vs Chelsea Selalu Menjadi Pertandingan Favorit Saya

Kedua tim memang sudah tidak lagi memperebutkan trofi.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pelatih kepala Chelsea Thomas Tuchel melihat ke bawah saat ia berjalan di area teknis selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge di London, Rabu, 20 April 2022.
Foto: AP/Frank Augstein
Pelatih kepala Chelsea Thomas Tuchel melihat ke bawah saat ia berjalan di area teknis selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge di London, Rabu, 20 April 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Thomas Tuchel mengatakan, pertandingan Chelsea dan Manchester United selalu menjadi laga besar dan dikaguminya. Karena itu, Tuchel mengaku bersemangat melakoni pertandingan ini dan siap mengambil kemenangan. Tuchel akan memimpin timnya ke Old Trafford, Jumat (29/4/2022) dini hari WIB.

Kedua tim memang sudah tidak lagi memperebutkan trofi. Tapi Chelsea ingin mengamankan posisi di empat besar, sementara MU juga berharap bersaing mendapatkan tiket Liga Champions sampai akhir musim. Padahal, Tuchel menyatakan dirinya akan senang jika Chelsea dan MU bertanding demi sebuah gelar. Tapi sayang, Liverpool dan Manchester City masih mendominasi Liga Primer Inggris musim ini.

Baca Juga

''Jadi kami harus menerimanya dan kami harus melakukan segalanya untuk memperkecil jarak dan Man United juga melakukannya,'' kata Tuchel, dikutip dari laman resmi klub, Kamis (28/4/2022).

Tuchel juga menyatakan dirinya senang melawan MU di Old Trafford. Menurutnya, Old Trafford merupakan salah satu stadion terbesar yang dimiliki klub top. Karena itu, tidak peduli timnya berada di peringkat berapa, pertandingan melawan MU di Old Trafford tetap memiliki arti yang penting. 

''Jadi, kami mencoba mempersiapkan dengan cara terbaik dan memenangkan pertandingan besok. Karena Chelsea vs MU bagi saya, sebagai penggemar sepak bola dan penggemar berat Liga Primer, adalah pertandingan besar,'' kata Tuchel. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement