REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Pengamat transportasi Djoko Setijowardono meminta kepada pemerintah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pemudik yang melintasi jalur Sumatera.
Menurut Djoko, mayoritas pemudik ke Sumatera memilih menyebrang malam karena alasan keamanan. Untuk itu, pemudik butuh jaminan keamanan di Sumatera agar dapat mengatur pola keberangkatan.
Djoko mengatakan, jaringan jalan untuk Pulau Jawa sudah lebih baik, kesiapan, jalan nasional sebelum lebaran sudah mulus, penerangan jalan cukup, sehingga Pulau Jawa relatif aman. Sementara jalur Sumatera, meski sudah bagus namun belum aman.
Satu hal lagi yang disoroti Djoko adalah tidak adanya transportasi di pedesaan. Untuk itu, Djoko mengingatkan perlunya membagi armada mudik gratis ke Sumatera. Sebelumnya, Ketua DPR RI Puan Maharani pun mengingatkan agar pemerintah memfasilitasi masyarakat yang hendak mudik sebaik mungkin.
Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo