REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Laznas BMH Yogyakarta menyalurkan 100 paket Berkah Fitrah untuk para dhuafa dan jompo di wilayah DI Yogyakarta yaitu Kasongan, Imogiri Barat, Sedayu dan Godean, Sabtu (30/4).
Aris Munandar selaku tim Prodaya BMH Yogyakarta mengatakan, bantuan sembako kepada masyarakat adalah sebagai bentuk perhatian dan juga untuk menguatkan kiprah para dai BMH di tengah-tengah masyarakat.
"Penyaluran ini adalah sebagai bentuk perhatian BMH kepada masyarakat yang tidak mampu sekaligus untuk menguatkan kiprah para dai yang bertugas di tengah masyarakat," tuturnya dalam rilis yang diterima Republika.co.id.
"Jadi, selain membina masyarakat dari sisi spiritualnya, keberadaan para dai yang diutus BMH juga dapat memberikan manfaat kepada masyarakat yang dibinanya," imbuhnya.
Penyaluran bantuan dari para donatur BMH berupa paket beras dan sembako kepada masyarakat di daerah tersebut bekerjasama dengan Muslimah Hidayatullah (Mushida) Yogyakarta.
"Alhamdulillah,kami dapat turun langsung ke masyarakat untuk menyalurkan bantuan dari para donatur BMH. Warga sangat gembira mendapat bantuan sembako di akhir bulan Ramadhan ini," ungkap Kadep Sosial PW Mushida Yogyakarta, Mariana.