REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Marcus Rashford mengungkapkan kalau dirinya ingin tetap bersama Manchester United (MU) di bawah pelatih baru Eric ten Hag musim depan. Rashford diperkirakan akan duduk dengan manajemen Man United pada Juni 2022 untuk membahas kontrak baru yang lebih baik di Old Trafford.
Sebelumnya Daily Star awal pekan ini melaporkan Rashford punya kans meninggalkan klub kota kelahirannya pada akhir musim ini untuk mencari tantangan baru di tempat lain. Paris Saint-Germain (PSG) dan Barcelona mengawasi situasi tersebut.
Tetapi dapat dipahami bahwa Rashford senang dengan penunjukan Ten Hag dan ingin bekerja di bawahnya untuk melihat apakah pelatih asal Belanda itu dapat menghidupkan kembali kariernya yang meredup.
Ten Hag telah menyatakan kepada CEO Man United Richard Arnold bahwa Cristiano Ronaldo, Anthony Martial, dan Edinson Cavani semua diharapkan untuk pergi. Sementara, ia ingin Rashford menjadi bagian besar dari rencana jangka panjangnya.