Senin 02 May 2022 10:00 WIB

4 Makanan untuk Turunkan Risiko Kanker

Sejumlah makanan dapat menjadi pilihan yang enak untuk menurunkan risiko kanker.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Ubi ungu. Konsumsi ubi ungu dianjurkan untuk menekan risiko kanker.
Foto:

Tiram

Daging tiram diketahui mengandung protein, polisakarida, dan asam amino. Selain itu, tiram juga mengandung antioksidan kuat yang dapat melindungi DNA dari keruskaan radikal bebas.

"Peneliti menemukan bahwa konsumsi ekstrak tiram dapat menurunkan kerusakan DNA sekitar 90 persen," kata dr Li.

Selain itu, konsumsi tiram juga dapat meningkatkan antioksidan pelindung, yaitu glutathione, hingga 50 persen.

Teh hijau

Tak hanya makanan, minuman juga dapat membantu menurunkan risiko kanker. Salah satu minuman yang direkomendasikan dr Li adalah teh hijau atau matcha.

Studi yang dilakukan di laboratorium Inggris menemukan bahwa teh hijau bisa membantu melawan kanker payudara. Proses melawan sel kanker ini dilakukan dengan memangkas asupan ke sel punca kanker.

"Tanpa sumber energi, sel punca kanker tidak bisa berfungsi dan mati," jelas dr Li.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement