Selasa 03 May 2022 14:19 WIB

Kecelakaan Tol Japek Telah Ditangani, 2 Lajur Contraflow di KM 47 Dibuka Kembali

Rekayasa lalu lintas lajur Contraflow di KM 47 dibuka kembali sejak pukul 12.37

Rep: Alkhaledi kurnialam/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Sejumlah pengendara mobil arah Jakarta menunggu di Gerbang Tol Sadang, Purwakarta, Jawa Barat, Sabtu (30/4/2022). Sejumlah pengendara arah Jakarta harus rela menunggu berjam-jam akibat dari penerapan skema satu arah atau one way dari Km 47 Ruas Tol Jakarta-Cikampek. Terpantau pada pukul 07.45 pengendara pun masih menunggu dibukannya ruas tol arah Jakarta.Prayogi/Republika.
Foto: Prayogi/Republika.
Sejumlah pengendara mobil arah Jakarta menunggu di Gerbang Tol Sadang, Purwakarta, Jawa Barat, Sabtu (30/4/2022). Sejumlah pengendara arah Jakarta harus rela menunggu berjam-jam akibat dari penerapan skema satu arah atau one way dari Km 47 Ruas Tol Jakarta-Cikampek. Terpantau pada pukul 07.45 pengendara pun masih menunggu dibukannya ruas tol arah Jakarta.Prayogi/Republika.

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG --  Polisi memberlakukan kembali rekayasa lalu lintas contraflow di KM 47 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek sejak pukul 12.37 WIB, Selasa (3/5/2022). Sebanyak dua lajur contraflow telah diberlakukan setelah penanganan kecelakaan beruntun yang terjadi pagi ini. 

Pengelola jalan tol, Jasa Marga menjelaskan telah terjadi kecelakaan kendaraan truk tangki air di lajur 1-2/kiri-tengah yang menyebabkan contraflow satu lajur dari KM 57 sampai KM 86 GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek ditutup pukul 09.03 WIB. 

Atas diskresi kepolisian, buka tutup akses Jalan Tol Layang Mohammad Bin Zayed (MBZ) juga diberlakukan. Akses masuk dari arah Jatiasih, Jatibening dan Kalimalang secara kondisional ditutup pukul 10.00 WIB. 

Pasca penanganan kecelakaan dan lajur telah dinilai aman digunakan, pintu akses contraflow KM 47 dibuka kembali dan contraflow sebanyak satu lajur diberlakukan kembali pukul 10.10 WIB. Penambahan menjadi dua lajur contraflow di KM 47 sampai KM 70 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek lalu diberlakukan sejak pukul 12.37 WIB. 

Jasa Marga menyebut kendaraan yang meninggalkan Jabodetabek hingga 2 Mei 2022 adalah sebanyak 70.294 kendaraan atau turun 31,78 persen dari volume lalu lintas hari sebelumnya tanggal 1 Mei 2022, yakni sebesar 53.342 kendaraan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement