Selasa 03 May 2022 14:39 WIB

Jalan Menuju Kawasan Wisata di Garut Layak Dilintasi Kendaraan

Pemerintah memperbaiki akses jalan kawasan objek wisata agar nyaman dan aman.

Wisatawan memadati Taman Wisata Air Darajat Pass dalam rangka liburan di Desa Karyamekar, Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut.
Foto: Muhammad Harrel (Mgj01)
Wisatawan memadati Taman Wisata Air Darajat Pass dalam rangka liburan di Desa Karyamekar, Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut.

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT -- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut, Jawa Barat, menyampaikan jalan menuju sejumlah kawasan wisata dalam kondisi siap dan layak dilintasi kendaraan roda dua maupun empat. Terutama, bagi wisatawan yang ingin mengisi libur pada Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijiriah atau Lebaran 2022.

"Kondisi jalan sudah layak untuk dilewati kendaraan wisatawan walaupun belum diperbaiki secara total," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Garut Budi Gan Gan, Selasa (3/5/2022).

Dia menuturkan, Pemkab Garut sebelum Hari Raya Lebaran sudah melakukan berbagai persiapan untuk menyambut pemudik maupun wisatawan yang diprediksi akan terjadi lonjakan pada musim libur Lebaran tahun ini. Salah satunya, kata dia, pemerintah memperbaiki akses jalan kawasan objek wisata agar nyaman dan aman, meskipun masih ada sejumlah ruas jalan yang tahap pengerjaannya setelah Lebaran.

"Ada sebagian jalan yang akan dikerjakan setelah Lebaran," katanya.

Sejumlah ruas jalan yang sudah bagus yakni Jalan Raya Samarang menuju kawasan wisata pemandian air panas Darajat di Kecamatan Pasirwangi, dan wisata alam Kamojang di Kecamatan Samarang. Selain itu, jalan di kawasan objek wisata pemandian air panas alami Cipanas Garut di Kecamatan Tarogong Kaler.

Pemerintah daerah juga telah membangun jalan baru yang memudahkan akses menuju kawasan wisata yakni Jalan Ibrahim Adji yang membentang dari Jalan Cipanas dengan Jalan Samarang. Kondisi jalan lainnya menuju objek wisata yakni Taman Satwa Cikembulan, Situ Cangkuang, Situ Bagendit, dan destinasi-destinasi wisata lainnya yang tidak jauh dari jalur mudik Jalan Raya Kadungora-Leles-Tarogong.

Jalur lainnya menuju objek wisata pantai di wilayah selatan Garut seperti Pantai Rancabuaya, Puncak Guha, Pantai Santolo, Sayang Heulang, Pantai Cijeruk dan sejumlah wisata pantai lainnya. Akses jalan di wilayah selatan itu sudah bagus dan lebar yang dibangun oleh pemerintah pusat menghubungkan Kabupaten Bandung, Kabupaten Cianjur dengan Tasikmalaya.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement