Selasa 03 May 2022 15:04 WIB

Semifinal Leg Kedua Vs Liverpool, Emery Berjanji Berikan Kegembiraan untuk Fans Villarreal

Villarreal kalah 0-2 pada leg pertama di kandang Liverpool.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Andri Saubani
Reaksi pelatih kepala Villarreal Unai Emery selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Liga Champions UEFA antara Liverpool FC dan Villarreal CF di Liverpool, Inggris, 27 April 2022.
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Reaksi pelatih kepala Villarreal Unai Emery selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Liga Champions UEFA antara Liverpool FC dan Villarreal CF di Liverpool, Inggris, 27 April 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, VILLARREAL -- Pelatih Villarreal, Unai Emery bereaksi jelang duel berkelas di depan mata. Timnya akan menghadapi Liverpool pada leg kedua semifinal Liga Champions (UCL) musim 2021/22.

Wakil Spanyol itu bertindak sebagai tuan rumah. Tepatnya di Estadio de la Ceramica, Rabu (4/5/2022) dini hari WIB. The Yellow Submarine kalah 0-2 pada leg pertama di Inggris.

Baca Juga

Emery memahami bukan perkara mudah bagi kubunya untuk membalikkan keadaan. Namun segala sesuatu bisa terjadi dalam sepakbola. Apalagi kali ini, mereka tampil di rumah sendiri.

"Kami akan bekerja keras untuk mencoba menang di stadion kami, dan memberikan kegembiraan kepada penggemar kami," kata juru taktik 50 tahun itu, dikutip dari laman resmi klubnya, Selasa (3/5/2022).

Emery menyadari, anak asuhnya harus menampilkan performa sempurna. Mereka menghadapi tim yang sedang bagus-bagusnya. The Reds dalam tren positif.

Wakil Negeri Ratu Elisabeth itu tak terkalahkan dalam 12 partai terakhir. Hitungannya dari berbagai ajang. Sebanyak 10 laga berhasil dimenangkan.

Sisanya dua duel berkesudahan imbang. Sinyal bahaya untuk tuan rumah. Emery antusias menuju tantangan sulit di depan mata.

"Kami perlu melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan tim mana pun pada musim ini, yakni mengalahkan Liverpool lebih dari dua gol," ujar eks arsitek Arsenal, Paris Saint Germain, Sevilla, dan Valencia itu.

Butuh perjuangan keras bagi Villarreal untuk menahan laju Liverpool. Sejumlah statistik mendukung kubu tamu. The Reds meraih sembilan kemenangan dari 11 partai terakhir di pentas UCL.

Namun the Yellow Submarine berpengalaman menyikirkan dua tim besar. Sebelumnya, Pau Torres dan rekan-rekan menyudahi perlawanan Juventus dan Bayern Muenchen.

 

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 10 8 1 1 19 13 25
2 Manchester City Manchester City 10 7 2 1 21 10 23
3 Nottingham Forest Nottingham Forest 10 5 4 1 14 7 19
4 Chelsea Chelsea 10 5 3 2 20 8 18
5 Arsenal Arsenal 10 5 3 2 17 6 18
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement