REPUBLIKA.CO.ID, Jurnalis Aljazirah, Shireen Abu Akleh, ditembak oleh tentara Israel saat sedang meliput serangan di Kota Jenin, Tepi Barat, Rabu (11/5/2022) pagi.
Abu Akleh mengenakan rompi pers ketika dia ditembak. Dia dinyatakan meninggal di rumah sakit.
Wartawan lain bernama Ali Asmoadi juga terluka akibat tembakan senjata dan dalam kondisi stabil. Ia mengatakan pasukan Israel tiba-tiba melepaskan tembakan ke arah mereka selama operasi.
Jurnalis Palestina yang berdiri di samping Abu Akleh ketika dia ditembak, Shatha Hanaysha, mengatakan, tidak ada konfrontasi antara pejuang Palestina dan tentara Israel.
Perdana Menteri Israel Naftali Bennett mengatakan, menurut informasi yang dikumpulkan Israel, sejauh ini bahwa peluru yang menyasar kepada reporter Abu Akleh berasal dari warga Palestina.
Otoritas Palestina dikatakan telah menolak tawaran Israel untuk melakukan otopsi bersama.
Sekilas tentang Shireen Abu Akleh
*Abu Akleh lahir di Yerusalem pada 1971
*Abu Akleh kuliah jurnalistik di Yarmouk University di Yordania
*Setelah lulus, Abu Akleh kembali ke Palestina dan bekerja untuk sejumlah media
*Jurnalis Palestina ini bergabung dengan Al Jazeera Media Network pada 1997
*Abu Akleh meliput perang di Gaza pada 2008, 2009, 2012, 2014, dan 2021