Senin 16 May 2022 15:46 WIB

Arteta Singgung Kebangkitan Newcastle di Era Eddie Howe

Bila Arsenal kalah, maka tiket empat besar kemungkinan pergi dari genggaman.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Manajer Arsenal Mikel Arteta memberi isyarat kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge di London, Rabu, 20 April 2022.
Foto: AP/Frank Augstein
Manajer Arsenal Mikel Arteta memberi isyarat kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge di London, Rabu, 20 April 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, NEWCASTLE -- Beberapa jam lagi, Arsenal bertemu tuan rumah Newcastle United. Partai pekan ke-37 Liga Primer Inggris itu berlangsung di Stadion St James Park, Selasa (17/5/2022) dini hari WIB.

Kubu tamu membutuhkan hasil maksimal. Ini agar the Gunners kembali ke posisi keempat klasemen sementara. Sehingga musim depan bisa tampil di Liga Champions.

Baca Juga

Tapi, Newcastle berpotensi memberi skuad gudang peluru kesulitan. Pelatih Arsenal, Mikel Arteta menyadari hal itu. Ia melihat the Magpies telah banyak berubah.

Tepatnya sejak bursa transfer Januari 2022. Sejumlah pemain berkualitas bergabung dengan klub hitam putih itu. Ditambah lagi, muncul sosok pelatih Eddie Howe di sana.

"Nah, anda bisa melihat apa yang telah dilakukan Eddie dan staff pelatih. Mereka mencoba mengubah cara bermain, mereka beberapa kali mengubah formasi, tetapi setelah itu mereka cukup konsisten," kata Arteta, dikutip dari laman resmi klubnya, Senin (16/5/2022).

Puluhan ribu penggemar berada di belakang Jonjo Shelvey dan rekan-rekan. Itu menambah besar tekanan pada Arsenal. Namun Arteta santai menanggapinya.

Menurutnya, itu hal biasa dalam olahraga di level tertinggi. Setiap atlet justru bersemangat tampil di stadion yang ramai. Apalagi pada ajang sekelas Liga Primer.

"Sangat memnyenangkan pergi ke stadion tandang, dan mengalami momen-momen seperti itu," ujar Arteta.

Arsenal berada di posisi kelima klasemen sementara. Dengan mengantongi 66 poin, the Gunners tertinggal dua angka di belakang Tottenham Hotspur di urutan keempat. Spurs telah menyelesaikan 37 pertandingan.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement