Selasa 17 May 2022 11:57 WIB

Meski Tertarik, Klopp Tegaskan Liverpool tak akan Datangkan Kylian Mbappe

Mbappe tampaknya telah memutuskan untuk pindah ke Madrid menjelang musim 2022/2023.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Striker Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe. Liverpool memastikan tak akan merekrut Mbappe pada musim panas 2022/2023.
Foto: AP/Michel Euler
Striker Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe. Liverpool memastikan tak akan merekrut Mbappe pada musim panas 2022/2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, telah mengonfirmasi bahwa klubnya tidak akan melakukan transfer untuk Kylian Mbappe. The Reds dikaitkan dengan kemungkinan transfer untuk bintang Prancis itu saat mendekati akhir kontraknya di Paris Saint-Germain (PSG) bulan depan.

Namun, terlepas dari spekulasi, Real Madrid tetap menjadi yang terdepan untuk menyelesaikan kesepakatan dengan pemain berusia 23 tahun itu dan Liverpool tidak mau terlibat di dalam proses transfer.

Baca Juga

"Tentu saja kami tertarik dengan Kylian Mbappe, kami tidak buta!" ujar Klopp dalam sebuah laporan dari The Times, Selasa (17/5/2022). “Saya tidak punya apa-apa untuk dikatakan tentang kontak dengan pemain, tetapi antara Kylian dan Liverpool, semuanya sudah diatur, semuanya baik-baik saja, tak ada apa-apa."

Sikap Klopp tentang Mbappe telah menghilangkan keraguan terhadap Real Madrid sebagai satu-satunya klub yang tertarik untuk membawa si pemain pergi dari ibu kota Prancis. Mbappe telah mengisyaratkan bahwa pilihan terakhir hampir selesai. Ia memilih antara perpanjangan di Paris atau tantangan baru di Madrid.

PSG telah menawarkan perpanjangan dua tahun di Parc des Princes tetapi mantan pemain AS Monaco itu tampaknya telah memutuskan untuk pindah ke Madrid menjelang musim 2022/2023.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement