Selasa 17 May 2022 13:37 WIB

Thiago Alcantara Sebut Liverpool Jalani Partai Final di Markas Southampton

Pantang bagi Liverpool untuk mengalami kekalahan demi menjaga asa juara liga.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Gelan Liverpool, Thiago Alcantara.
Foto: EPA-EFE/Peter Powel
Gelan Liverpool, Thiago Alcantara.

REPUBLIKA.CO.ID, SOUTHAMPTON -- Setelah menjuarai Piala FA, Liverpool langsung mengalihkan fokus ke Liga Primer Inggris. Beberapa jam lagi, the Reds akan bertandang ke markas Southampton.

Duel pekan ke-37 Liga Primer itu berlangsung di St Mary's Stadium, Rabu (18/5/2022) dini hari WIB. Gelandang kubu tamu, Thiago Alcantara, bereaksi. Ia mengetahui pentingnya partai ini.

Baca Juga

Pantang bagi Liverpool untuk mengalami kekalahan. Sebab Manchester City sedang unggul empat poin atas timnya. Andai anak asuh Juergen Klopp terjungkal, maka Man City dipastikan menjadi juara.

Sebab hanya ada satu pertandingan tersisa. Tentu saja, Thiago berharap timnya tetap menjaga asa hingga matchday terakhir. Oleh karenanya, Liverpool membawa misi wajib menang di markas the Saints.

"Kami memiliki partai final lagi, besok. Jika kami melakukan pekerjaan dengan baik, kami memiliki final lain pada akhir pekan," kata eks Bayern Muenchen dan Barcelona itu, dikutip dari laman resmi klubnya, Selasa (17/5/2022).

Sepanjang musim 2021/2022 bergulir, the Reds sudah meraih dua gelar. Selain Piala FA, anak asuh Klopp menjuarai Carabao Cup. Kini Merseyside Merah bersaing ketat  dengan Man City di Liga Primer.

Liverpool juga lolos ke final Liga Champions. Wakil Negeri Ratu Elizabeth itu bertemu Real Madrid. Artinya, rival sekota Everton ini memiliki peluang untuk mendapatkan empat gelar sekaligus dalam semusim.

Sesuatu yang belum pernah dilakukan tim Inggris lainnya. Di era Klopp, Liverpool terus menunjukkan kebangkitan. Secara individu, Thiago juga memperlihatkan progres positif.

Awalnya Thiago kesulitan mengikuti gaya the Reds. Tapi kini ia tak tergantikan di lini tengah klub kota pelabuhan itu.

"Anda harus belajar bagaimana berperilaku di semua situasi. Itu juga merupakan pengalaman luar biasa," ujar Thiago menegaskan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement