Kamis 19 May 2022 19:50 WIB

Menteri Teten Minta Pemda Inventarisasi UMKM

Inventarisasi ini untuk meningkatkan kapasitas usaha UMKM.

Red: Nidia Zuraya
Produk kerajinan UMKM.  (ilustrasi)
Foto: Republika/Wihdan
Produk kerajinan UMKM. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANTUL -- Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Teten Masduki meminta pemerintah daerah melakukan inventarisasi terhadap usaha mikro kecil dan menengah yang dapat ditingkatkan kapasitas usahanya agar bisa naik kelas dan usahanya berkelanjutan."Jadi sekarang ini bagaimana pemerintah daerah inventarisasi mana-mana pelaku UMKM di setiap daerah yang punya potensi untuk discaling up (ditingkatkan) kapasitas usahanya," kata Menteri Teten dalam dialog dengan pelaku UKM home decor di Palm Craft Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kamis (19/5/2022).

Menurut dia, dengan kapasitas usaha pelaku UMKM yang meningkat, maka lapangan kerja bisa bertambah dan menyerap tenaga kerja lebih banyak, dengan demikian pelaku UMKM tersebut dapat naik kelas dan dengan produksi yang sustainable atau berkelanjutan.Menteri mengatakan, hal itu sejalan dengan arahan Presiden Jokowi yang menargetkan hingga tahun 2024 sebanyak satu juta UMKM di seluruh Indonesia bisa naik kelas, sehingga memang para pelaku usaha yang berpotensi berkembang usahanya akan difasilitasi pemerintah.

Baca Juga

"Nah itu yang kita biayai akses pembiayaan, bukan biaya modal kerja, strategi kita gitu, jadi bukan nambah usaha lagi, karena kadang-kadang di daerah itu nambah lagi yang mikro, nah itu tidak benar, kita justru mau mengurangi yang mikro dengan membuka lapangan kerja baru," katanya.

Menteri mengatakan, selain menyerap tenaga kerja yang lebih banyak, UMKM yang naik kelas juga bisa menghadirkan investor baru dari luar, sehingga memang strategi yang dilakukan pemerintah saat ini adalah membesarkan usaha yang sudah ada."Sehingga yang tadinya menyerap lapangan kerja lima orang 10 orang, menjadi berkali lipat, itu strategi, dan itu akan lebih sustainability ketimbang kita buat yang kecil-kecil, mikro yang tidak sustainability, karena mereka sebenarnya tidak mau buka lapangan kerja," katanya.

Apalagi, kata Menteri, pandemi Covid-19 juga sudah terkendali, dan berbagai upaya pemulihan ekonomi terus dilakukan, sehingga sektor UMKM yang telah menyerap lapangan kerja perlu terus ditingkatkan kapasitasnya."Bank Indonesia mengingatkan supaya kita menyiapkan lapangan kerja yang lebih berkualitas, bukan yang mikro, karena 97 persen lapangan kerja ini disediakan oleh UMKM, padahal UMKM hanya menyerap mengakses pembiayaan 19,8 persen, ini kekuatan ekonomi UMKM yang selama ini sering diabaikan," katanya.

 

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا النَّبِيُّ اِنَّآ اَحْلَلْنَا لَكَ اَزْوَاجَكَ الّٰتِيْٓ اٰتَيْتَ اُجُوْرَهُنَّ وَمَا مَلَكَتْ يَمِيْنُكَ مِمَّآ اَفَاۤءَ اللّٰهُ عَلَيْكَ وَبَنٰتِ عَمِّكَ وَبَنٰتِ عَمّٰتِكَ وَبَنٰتِ خَالِكَ وَبَنٰتِ خٰلٰتِكَ الّٰتِيْ هَاجَرْنَ مَعَكَۗ وَامْرَاَةً مُّؤْمِنَةً اِنْ وَّهَبَتْ نَفْسَهَا لِلنَّبِيِّ اِنْ اَرَادَ النَّبِيُّ اَنْ يَّسْتَنْكِحَهَا خَالِصَةً لَّكَ مِنْ دُوْنِ الْمُؤْمِنِيْنَۗ قَدْ عَلِمْنَا مَا فَرَضْنَا عَلَيْهِمْ فِيْٓ اَزْوَاجِهِمْ وَمَا مَلَكَتْ اَيْمَانُهُمْ لِكَيْلَا يَكُوْنَ عَلَيْكَ حَرَجٌۗ وَكَانَ اللّٰهُ غَفُوْرًا رَّحِيْمًا
Wahai Nabi! Sesungguhnya Kami telah menghalalkan bagimu istri-istrimu yang telah engkau berikan maskawinnya dan hamba sahaya yang engkau miliki, termasuk apa yang engkau peroleh dalam peperangan yang dikaruniakan Allah untukmu, dan (demikian pula) anak-anak perempuan dari saudara laki-laki bapakmu, anak-anak perempuan dari saudara perempuan bapakmu, anak-anak perempuan dari saudara laki-laki ibumu dan anak-anak perempuan dari saudara perempuan ibumu yang turut hijrah bersamamu, dan perempuan mukmin yang menyerahkan dirinya kepada Nabi kalau Nabi ingin menikahinya, sebagai kekhususan bagimu, bukan untuk semua orang mukmin. Kami telah mengetahui apa yang Kami wajibkan kepada mereka tentang istri-istri mereka dan hamba sahaya yang mereka miliki agar tidak menjadi kesempitan bagimu. Dan Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.

(QS. Al-Ahzab ayat 50)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement