Sabtu 21 May 2022 00:55 WIB

18 Pasien Covid-19 Dirawat di RSDC Hingga Jumat Petang

Jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di RSDC Wisma Atlet bertambah jadi 18 orang

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Christiyaningsih
Sejumlah pasien Covid-19 saat berolahraga di RSDC Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta. Ilustrasi.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Sejumlah pasien Covid-19 saat berolahraga di RSDC Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, bertambah. Tercatat pasien Covid-19 yang dirawat di RSDC Wisma Atlet sebanyak 18 orang per Jumat (20/5/2022) malam.

"Hingga Jumat (20/5/2022) pukul 18.00 WIB, tercatat 18 pasien dirawat di Wisma Atlet," kata Humas RSDC Wisma Atlet memberikan keterangan data seperti yang diterima Republika, Jumat petang.

Baca Juga

Tercatat, 16 pasien mengalami simtomatik ringan dan dua pasien simtomatik yang memiliki penyakit penyerta (komorbid). RSDC mencatat tujuh pasien yang masuk rawat inap di RSDC Wisma Atlet hingga Jumat petang. 

Sebelumnya, tercatat pasien Covid-19 yang dirawat di RSDC Wisma Atlet sebanyak 11 orang per Jumat (20/5/2022) pagi pukul 06.00 WIB. Delapan pasien mengalami simtomatik ringan dan tiga simtomatik yang memiliki penyakit penyerta (komorbid).

Sejauh ini terlihat tren penambahan pasien Covid-19 di RSDC Wisma Atlet menurun secara signifikan. Kendati demikian, tenaga kesehatan (nakes) di RSDC Wisma Atlet tetap disiagakan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement