VIVA – Belakangan ini nama Safa jadi bahan perbincangan hangat dan sempat jadi trending topik di twitter. Mengapa namanya bikin heboh? Simak fakta-faktanya berikut ini.
1. Safa hina idol K-Pop
Safa sedang jadi sorotan di media sosial lantaran dirinya dianggap menghina salah satu idol K-Pop dan membuat K-Popers lainnya marah.
Hal tersebut ia lontarkan melalui cuitannya di twitter. Ia dianggap menghina salah satu anggota dari grup NCT Dream sebagai penyebab dari biasnya (anggota favorit) di NCT geram. Faktanya, Safa sendiri juga menjadi penggemar dari grup tersebut sehingga membuat K-Popers lainnya marah.
2. Safa menerima banyak kritik
Akibat cuitannya tersebut, Safa pun menerima banyak kritik hingga ancaman datang kepadanya. Mulai dari pelacakan alamat rumah, hingga mendapatkan kalimat sumpahan.
3. Dibuatkan forum Space
Dengan sigap, para K-Popers lainnya membuatkan forum Space untuk Safa. Space merupakan fitur percakapan di Twitter yang bisa di dengar semua orang. Forum tersebut dibuat untuk mendiskusikan persoalan Safa bersama para K-Popers lainnya.
4. Safa mendapat tuntutan
Dalam forum tersebut, secara garis besar para K-Popers memberikan tuntutan kepada Safa karena telah menghina idol K-Pop. Tak hanya itu, Safa juga diminta untuk membuat permohonan maaf atas cuitannya berupa video dan surat pernyataan bermaterai bahwa dirinya tidak akan lagi mengulanginya yang ditandatangani oleh Safa dan orangtuanya.
Bahkan, para anggota yang berada dalam forum tersebut meminta Safa untuk membuat video permintaan maaf bersama orangtuanya.
5. Safa menolak permintaan anggota Space
Permintaan yang diberikan oleh para anggota di forum Space tersebut ditolak oleh Safa karena menurutnya itu telah melanggar privasi. Safa menilai jika mereka yang menuntut tidak memiliki hak untuk menuntutnya karena bukan sebagai pihak yang bersangkutan dari grup K-Pop tersebut. Safa pun hanya bersedia menulis permintaan maafnya saja.
6. Safa anak polisi
Kabarnya, Safa yang bikin heboh di twitter tersebut merupakan anak polisi. Para K-Popers lainnya pun memberi ancaman kepada Safa.
"Aku tau kamu anak polisi, tapi menurut kamu beginikah cara anak anggota? Kamu gak malu bawa-bawa nama papamu sebagai polisi tapi kelakuan kamu seperti ini? Papa kamu tugas di mana nak?" ujar salah satu Dreamies yang disebut Flower, dikutip dari rekaman forum Safa Space di akun Twitter @peachyslen, Jumat, 20 Mei 2022.
7. Kasus Safa akan dibawa ke ranah hukum
Dalam diskusi tersebut, Flower juga mengaku sebagai anak tentara dan memiliki seorang adik yang berprofesi sebagai polisi. Flower bahkan mengaku memiliki seorang dosen yang merupakan anggota salah satu partai dan telah membicarakan persoalan dengan Safa untuk dibawa ke ranah hukum.
Lebih lanjut, Flower memperingatkan Safa untuk berhati-hati dalam bertindak. Ia beralasan Safa harus menjaga nama baik keluarganya.
8. Permintaan maaf Safa
Melalui akun twitternya, Safa menuliskan permintaan maaf atas apa yang telah dilakukannya hingga membuat heboh di media sosial twitter.
“hai this is safa! maaf untuk kekacauannya semalam gw beneran gak tau space itu yg dengerin sebanyak itu gw cuma fokus dengerin speaker dan hape baterai lowbat jadi agak gk fokus. Gw sadar akan kesalahan gw dan semoga semuanya mau maafin gw ya,” tulis Safa dalam akunnya @igotsaf yang dikutip VIVA pada Jumat, 20 Mei 2022.
9. Hasil akhir persoalan Safa
Meski sempat diancam akan di bawa ke aranah hukum, namun persoalan ini akhirnya diselesaikan dengan damai dan tidak di bawa ke meja hijau. Hal tersebut terungkap dari akun Safa melalui cuitannya di twitter.
“Hasil dari kesepakatan yang kami ambil dengan para admin protect jaemin renjun dan jeno sepakat untuk tidak permasalahin ini ke ranah hukum dari awal dan memilih opsi hanya permintaan maaf dan deactivate akun oleh sebab itu tidak ada surat permintaan maaf atau video,”cuitan Safa di twitter.