Rabu 25 May 2022 23:30 WIB

Kang Daniel Rilis Album Solo Pertamanya

Album The Story Kang Daniel gambarkan perjalanan bermusiknya.

Kang Daniel.
Foto: EPA
Kang Daniel.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kang Daniel merilis album penuh pertamanya sebagai penyanyi solo pada Selasa (24/5/2022). Album tersebut bertajuk "The Story".

"Album ini menggambarkan perjalanan saya sendiri untuk menemukan warna musik saya. Saya ingin membuat musik yang bisa menyembuhkan orang lain," kata Kang Daniel saat konferensi pers, dikutip dari Yonhap, Rabu (25/5/2022).

Baca Juga

Album "The Story" terdiri dari 10 lagu, termasuk single utama "Upside Down", "Don't Tell", dan "Mad". Penyanyi berusia 25 tahun ini mengatakan bahwa setelah merilis "Yellow" tahun lalu, dia mengalami masa-masa sulit untuk promosi lagu terbarunya.

Pasalnya, lagu-lagu terbaru Kang Daniel kini bernuansa ceria dengan musik upbeat. Mengenai alasannya dia memilih kembali ke musik upbeat, Kang Daniel mengaku musik itulah yang paling menggambarkan diirnya.

"Staf dan penari yang bekerja dengan saya juga mengatakan lagu yang penuh semangat seperti itu cocok untuk saya. Saya pikir ini sangat terasa seperti saya dan merupakan warna musik saya yang sebenarnya," katanya.

Dia menambahkan, lagu "Upside Down" merupakan lagu bertempo sedang yang akan nyaman didengarkan saat berkendara. Di lagu tersebut, dia juga memamerkan keterampilan b-boying atau breakdance yang telah lama tak dia lakukan sejak musim kedua acara "Produce 101".

"Sangat sulit, karena saya belum berlatih sejak program audisi tersebut. Aku akan menunjukkannya lagi untuk pertama kalinya dalam waktu yang lama," kata Kang Daniel.

"Meskipun meninggalkan banyak memar dan bekas lainnya di tubuh saya, saya lebih merasa bangga karena penggemar menyukainya," pungkasnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement