REPUBLIKA.CO.ID,PADANG -- Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Syahrial Kamat, mengatakan Kota Padang kembali ditunjuk menjadi tuan rumah Pekan Nasional Tani dan Nelayan tahun 2023.
Menurut Syahrial, kepastian Kota Padang sebagai tuan rumah Penastani setelah diterimanya surat dari Kementerian Pertanian, serta surat dari Ketua KTNA. Termasuk surat dari Gubernur Sumatera Barat.
"Kita (Kota Padang) ditunjuk sebagai tuan rumah Penastani tahun 2023. Kita sudah memastikan venue Penastani tahun depan," kata Syahrial, Kamis (26/5/2022).
Syahrial menyebut pelaksanaan Penastani dipusatkan di Bandara Sutan Sjahrir, Tabing, Padang. Lokasi ini dianggap tepat karena berada di seputaran pusat kota.
Sesuai rencana, Penastani pada tahun depan ditabuh pada 10-15 Juni. Syahrial mengatakan, Pemko Padang ditugaskan untuk menyiapkan anggaran serta pemondokan bagi peserta.
Menurut Syahrial Kamat, agenda pertemuan petani seluruh Indonesia itu digelar pada tahun 2020. Namun akibat pandemi Covid-19, Penastani ditunda. Waktu itu, Kota Padang sudah menyiapkan diri. Mulai dari kesiapan anggaran serta tempat pemondokan.
"Karena venue nya berubah, praktis tempat pemondokan juga berubah," ujar Syahrial.
Ia menambahkan pemondokan bagi peserta akan diarahkan ke rumah-rumah warga maupun tempat penginapan yang berada di sekitar Bandara Sutan Sjahrir.
Terkait anggaran pelaksanaan Penastani, Kota Padang akan dibantu melalui dana APBN, APBD Provinsi Sumatera Barat, termasuk dari APBD Kota Padang.