Kamis 26 May 2022 23:19 WIB

Bank Syariah Indonesia Diharapkan Buka Cabang di Gorontalo

Kabupaten Gorontalo adalah kabupaten dengan penduduk terbanyak di Gorontalo.

Rep: ANTARA/ Red: Fuji Pratiwi
Pegawai melayani nasabah di Kantor Cabang Digital Bank Syariah Indonesia (BSI) Thamrin, Jakarta (ilustrasi). Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo berharap Bank Syariah Indoensia (BSI) membuka Kantor BSI di wilayah ibu Kota Kabupaten Gorontalo, tepatnya di Kecamatan Limboto.
Foto: ANTARA FOTO/ADITYA PRADANA PUTRA
Pegawai melayani nasabah di Kantor Cabang Digital Bank Syariah Indonesia (BSI) Thamrin, Jakarta (ilustrasi). Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo berharap Bank Syariah Indoensia (BSI) membuka Kantor BSI di wilayah ibu Kota Kabupaten Gorontalo, tepatnya di Kecamatan Limboto.

REPUBLIKA.CO.ID, GORONTALO -- Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo berharap Bank Syariah Indoensia (BSI) membuka Kantor BSI di wilayah Ibu Kota Kabupaten Gorontalo, tepatnya di Kecamatan Limboto.

Melalui rilis di Gorontalo, Kamis (26/5/2022), harapan Bupati Gorontalo itu disampaikan kepada Wakil Direktur Utama I BSI Ngatari di Jakarta.

Baca Juga

Dalam rangka meningkatkan layanan kepada masyarakat khususnya KUR dan investasi di Kabupaten Gorontalo, Nelson meminta BSI bisa membuka kantor di Ibu kota Limboto. Karena bagi Nelson, Kabupaten Gorontalo adalah kabupaten induk di Provinsi Gorontalo yang memiliki penduduk terbanyak.

"Dari sisi jumlah penduduk terbanyak. Jika dibuka di Limboto maka akses layanan BSI akan menyebar layanannya bagi masyarakat Kabupaten Gorontalo utara, Kabupaten Boalemo dan Pohuwato. Karena di Kota Gorontalo sudah ada khusus layanan bagi masyarakat bersama Kabupaten Bone Bolango," kata dia.

Menurut Nelson, penjajakan kerja sama tersebut dilakukan dalam rangka mengembangkan pembiayaan dan investasi di Gorontalo, termasuk harapannya membuka kantor di wilayah Kabupaten Gorontalo. "Pembukaan kantor BSI itu dapat melayani masyarakat Gorontalo yang berjumlah 98 persen Muslim sebagai daerah Serambi Madinah," kata dia.

Di Kabupaten Gorontalo, tambah Nelson, sudah berdiri koperasi syariah, UMKM syariah, sehingga pemerintah ingin mendorong bank syariah.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement