Jumat 27 May 2022 23:35 WIB

Klarifikasi Maia Estianty Sungkeman ke Ibu Ahmad Dhani

Klarifikasi Maia Estianty Sungkeman ke Ibu Ahmad Dhani

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Maia Estianty Cium tangan ibu Ahmad Dhani
Maia Estianty Cium tangan ibu Ahmad Dhani

VIVA – Maia Estianty terciduk tengah menyapa dan bertemu dengan orangtua Ahmad Dhani yang tak lain adalah sosok mertuanya. Tak hanya itu, musisi asal Surabaya tersebut juga tak segan untuk bersalaman dan 'sungkem' pada 'mantan' mertuanya.

Menanggapi hal itu, istri Irwan Musry tersebut mengaku bahwa sikapnya adalah wajar dilakukan pada orangtua. Maia mengklarifikasinya saat bincang dengan Zaskia Sungkar di kanal YouTube The Sungkars Family.

"Bukan sungkeman sih, kebetulan ketemu di tempat launching album Dul Jaelani 'Qodir' kan. Terus Al (bilang) 'Bunda bunda, itu ada Eyang Mama'. Yaudah aku sapa," tutur Maia Estianty, dikutip Jumat 27 Mei 2022.

Diakui ibu tiga anak itu, meski sudah tak lagi menjadi istri Ahmad Dhani, namun ia selalu merasa sebagai seorang anak dari mertuanya. Maia menuturkan, ikatan tali pernikahannya dulu yang membuatnya tetap menjadi anak dari orangtua Ahmad Dhani meski kini sudah bercerai.

"Namanya beliau kalau dibilang mantan mertua, kalau dalam Islam masih mahrom kita. Karena kita pernah bercampur dengan anaknya walaupun sudah berpisah," kata Maia.

Zaskia pun menyebut bahwa sikap bijak Maia Estianty ditengarai oleh keikhlasannya dalam menghadapi masalah rumah tangga di masa lalu dengan Ahmad Dhani. Maia menyampaikan bahwa dengan status sebagai anak dari mertuanya itu, otomatis doa pun terpanjatkan, apalagi kini hidupnya sudah jauh bahagia.

"Ibaratnya, aku sekarang kehidupan sudah bahagia. Kalau jaman dulu ketemu mertua masih tetep baik. Karena aku tidak pernah anggap ex orangtua tapi tetap bagian dari kita pernah (menikah dengan Ahmad Dhani). Aku pun masih mendoakan orangtua," tuturnya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement