Ahad 29 May 2022 04:56 WIB

Formula E Siap Digelar, Jakpro Pamer Mobil Balap di CFD

Jakpor pamer mobil balap Formula E di CFD Jakarta pagi ini,

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Bayu Hermawan
Replika mobil Formula E
Foto: ANTARA/Reno Esnir
Replika mobil Formula E

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Utama PT Jakarta Propertindo Widi Amanasto mengatakan, pihaknya akan memamerkan model mobil balap listrik Formula E (FE) di car free day (CFD) Jakarta. Menurutnya, mobil tersebut akan dipamerkan di CFD Bundaran HI, Ahad (29/5/2022).

"Tepatnya disebelah pos polisi," kata Widi dalam pesan singkatnya, Sabtu (28/5/2022).

Baca Juga

Sebelumnya, Panitia penyelenggara Formula E Jakarta membatalkan konvoi pembalap mobil listrik di Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat karena terkendala aturan teknis Formula E Operation (FEO).

"Aturan untuk mobil, Formula E tidak memperbolehkan karena terkait teknis kendaraan tersebut," kata Ketua Komite Penyelenggara Formula E Jakarta Ahmad Sahroni di Jakarta, Rabu (25/5/2022).

Meski demikian, NasDem itu tidak membeberkan aturan teknis tersebut. Sahroni menambahkan, nantinya kegiatan tetap diadakan di Monas tetapi hanya untuk sesi foto para pembalap tanpa mobil Formula E.

Awalnya, 2 Juni 2022 panitia mengadakan sesi foto pembalap dan konvoi di sekitar kawasan Monas. Namun, ia tidak menyebutkan sejumlah nama pembalap yang akan mengadakan sesi foto di Monas. Rencananya, kata dia, para pembalap Formula E Jakarta tiba di Ibu Kota mulai 28-29 Mei 2022.

Sementara itu, logistik para pembalap mulai tiba di Jakarta hingga 24 Mei 2022 untuk selanjutnya diperiksa Bea Cukai dan akan dibuka pada 27 Mei di Sirkuit Ancol, Jakarta Utara. Ia menjelaskan, sejauh ini ada 22 unit mobil yang akan dikirim dengan badan terpisah dan akan dirakit setelah melalui pemeriksaan pihak berwenang.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement