Selasa 31 May 2022 16:41 WIB

CEO Bayern Muenchen Kritik Komentar Robert Lewandowski Soal Keinginannya Hengkang

Kahn sebelumnya menepis spekulasi tentang Barcelona yang menginginkan Lewandowski.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
CEO Bayern Muenchen Oliver Kahn. Kahn mengkritik Robert Lewandowski atas komentarnya tentang keinginannya meninggalkan klub.
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
CEO Bayern Muenchen Oliver Kahn. Kahn mengkritik Robert Lewandowski atas komentarnya tentang keinginannya meninggalkan klub.

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- CEO Bayern Muenchen Oliver Kahn mengkritik Robert Lewandowski atas komentarnya tentang keinginannya meninggalkan klub. Superstar asal Polandia tersebut mengungkapkan keinginannya untuk hengkang musim panas ini saat kontraknya tersisa 12 bulan lagi.

Kontrak Lewandowski akan berakhir pada Agustus tahun depan. Pemain 34 tahun tersebut dikait-kaitkan dengan klub raksasa Spanyol, Barcelona. Namun peluang Muenchen mendapatkan uang berkurang karena Barcelona hanya ingin mencapai kesepakatan sekitar 30 juta euro mengingat tuntutan upah Lewandowski.

Baca Juga

Kahn sebelumnya menepis spekulasi tentang Barcelona yang menginginkan Lewandowski karena kontraknya masih tersisa. Dan permohonan langsung Lewandowski ke Muenchen agar mengizinkan pergi mengubah situasi dalam beberapa pekan mendatang. Kahn pun mengkritik Lewandowski.

“Saya tidak bisa memberi tahu Anda mengapa Robert memilih cara ini untuk mengomunikasikan situasinya. Pernyataan publik seperti itu tidak membawa Anda ke mana-mana,” kata Kahn dilansir dari Football Espana, Selasa (31/5/2022).

Kahn meminta Lewandowski agar sadar dengan perannya di tim. Apalagi Lewandowski telah menjadi salah satu pesepak bola terbaik dunia saat ini. Sikap Kahn akan diuji dalam beberapa pekan ke depan dengan Lewandowski yang ingin hengkang.

Lewandowski didatangkan Muenchen dari Dortmund pada Juli 2014. Sejak kedatangannya ia langsung menjadi ujung tombak tim.

Lewandowski tumbuh menjadi striker paling subur di Eropa dan selalu ditakuti oleh banyak tim. Total ia mencetak 344 gol dan 72 assist dalam 374 pertandingan di semua kompetisi untuk Muenchen.

Kini Lewandowski siap mencari tantangan baru. Barcelona adalah tim impiannya sebelum pensiun. La Blaugrana juga tertarik memakai jasanya karena ia dipandang sebagai pengganti ideal Sergio Aguero yang pensiun.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement