Selasa 31 May 2022 19:27 WIB

Sebanyak 869 Calon Jamaah Haji Asal Kabupaten Tangerang Siap Berangkat

Jamaah berkumpul Masjid Agung Al-Amjad Tigaraksa, dan menuju Embarkasi Pondok Gede.

Rep: Antara/ Red: Erik Purnama Putra
Sejumlah calon jamaah haji mengikuti manasik haji di halaman Masjid Pusdai, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (26/5/2022).
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Sejumlah calon jamaah haji mengikuti manasik haji di halaman Masjid Pusdai, Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (26/5/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Sebanyak 869 calon jamaah haji (CJH) asal Kabupaten Tangerang, pada musim haji tahun 2022 siap diberangkatkan mulai 6 Juni mendatang, dengan dibagi tiga kelompok terbang. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang, Ade Baijuri menyatakan, dari jumlah kuota sebanyak 890 CJH hanya 869 orang yang siap berangkat.

"Alhamdulillah, persiapan sudah berjalan terus dan sudah siap dari segala hal teknis terkait pemberangkatan haji tahun ini. Dari kuota sebanyak 890 orang, yang berangkat ada 869 orang itu sudah diatur secara teknis," ucap Ade di Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, Selasa (31/5/2022).

Dia menjelaskan, secara teknis pada proses pemberangkatan calon jamaah haji yang dibagi menjadi tiga kloter itu dimulai di titik kumpul di Masjid Agung Al-Amjad Tigaraksa menuju Embarkasi Pondok Gede, Jakarta Timur. Kemudian, akhirnya mereka berangkat menggunakan pesawat menuju Makkah.

"Nantinya dilakukan tiga kali pemberangkatan, dan dua kali dengan jumlah kloter penuh dari jamaah asal Tangerang. Terakhir baru pemberangkatan jamaah gabungan," kata Ade.