Kamis 02 Jun 2022 14:03 WIB

Agensi Minta Penggemar MJ Astro Berhenti Kontak Pangkalan Militer

MJ Astro saat ini sedang menjalani wajib militer sejak awal Mei.

Rep: Santi Sopia/ Red: Nora Azizah
MJ Astro saat ini sedang menjalani wajib militer sejak awal Mei.
Foto: www.wikimedia.com
MJ Astro saat ini sedang menjalani wajib militer sejak awal Mei.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Agensi Astro, Fantagio, merilis pernyataan tentang artisnya, MJ, dalam pelaksanaan dinas militernya. Penyanyi bernama Kim Myung-jun itu telah mendaftar militer pada 9 Mei 2022. Setelah menjalani pelatihan, MJ akan memenuhi tugasnya dalam mengikuti wajib militer.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua penggemar yang mendukung MJ Astro, yang memulai wajib militernya pada 9 Mei,” kata pernyataan resmi Fantagio dilansir Soompi, Kamis (2/6/2022).

Baca Juga

Fantagio merilis sebuah pengumuman di fancafe resmi Astro, yang meminta para penggemar untuk berhenti bercanda dengan menelepon pangkalan militernya. Agensi menekankan bahwa panggilan candaan itu sangat menganggu pelatihan penyanyi kelahiran 5 Maret 1994 itu.

“Baru-baru ini, semakin banyak orang yang mencoba membuat panggilan prank ke pangkalan militer MJ. Panggilan prank yang tidak perlu itu sangat mengganggu pelatihan MJ,” ujar agensi.

Agensi menekankan bahwa panggilan candaan dapat dikenakan hukuman, apalagi ke pangkalan militer. “Selain itu, panggilan prank yang dilakukan beberapa kali akan dikenakan hukuman, dan panggilan prank ke pangkalan militer akan dikenakan hukuman yang lebih berat,” kata agensi.

Fantagio berharap penggemar menahan diri dengan kegiatan itu. Perusahaan memperingatkan bahwa akan ada tindakan hukum terhadap aktivitas itu setelah pengumuman resmi agensi. 

“Untuk dinas militer damai MJ, harap menahan diri dari membuat panggilan prank yang tidak perlu, dan harap dicatat bahwa tindakan hukum dapat diambil jika panggilan prank berlanjut setelah pengumuman ini,” ujar agensi.

Fantagio mengatakan berkomitmen terus melakukan yang terbaik dengan berbagai cara untuk memastikan dinas militer MJ berjalan lancar.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement