Rabu 08 Jun 2022 09:11 WIB

Pelatih Hungaria Akui Timnya Kalah Level dari Italia

Hungaria memberikan perlawanan maksimal kepada Italia di UEFA Nations League.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Pelatih Hungaria Marco Rossi.
Foto: PA-EFE/Tibor Illyes
Pelatih Hungaria Marco Rossi.

REPUBLIKA.CO.ID, CESENA -- Hungaria harus melepaskan posisi puncak klasemen Grup A3 UEFA Nations League (Liga Bangsa-Bangsa) setelah dikalahkan 1-2 di Stadio Dino Manuzzi, Cesena, Rabu (8/6/2022) dini hari WIB. Dari segi permainan, Italia menampilkan penampilan yang kuat dibandingkan Hungaria. Dua gol Italia dicetak di babak pertama dari Nicolo Barella dan Lorenzo Pellegrini.

Azzurri menguasai jalannya pertandingan meski Hungaria beberapa kali menekan lini pertahanan Italia. Gol Hungaria bahkan berasal dari bunuh diri Gianluca Mancini pada menit 61.

Baca Juga

Pelatih Hungaria Marco Rossi menilai timnya tampil baik pada babak kedua. Namun Rossi mengakui level permainan Hungaria ada di bawah Italia, terlepas dari perlawanan maksimal yang diberikan.

"Pada babak kedua tim tampil lebih baik. Kami kalah tapi kami harus tahu siapa kami, kami tidak kesini untuk kalah atau imbang dengan mudah," kata pelatih asal Italia ini dikutip dari laman UEFA.

Rossi mengakui timnya melewati banyak masalah selama pertandingan karena tidak mengikuti taktik dengan baik. Bahkan Italia diakuinya lebih unggul dalam permainan satu lawan satu.

"Italia adalah juara Eropa dan hampir semua timnya bermain di Serie A," kata Rossi yang pernah bermain bersama dengan pelatih Italia Roberto Mancini di Sampdoria.

Hungaria mampu mengalahkan Inggris dengan skor tipis 1-0. Rossi pun meminta tim untuk bangkit dan bermain lebih baik lagi.

"Kami perlu membangun tim selangkah demi selangkah, tetapi hasil seperti yang kami capai ketika lawan Inggris tidak bisa menjadi jaminan," kata Rossi.

Hungaria kini berada di posisi dua Grup A dengan raihan tiga poin. Selanjutnya, Hungaria akan bertemu dengan Jerman di Stadion Puskas Arena Park, Budapest, Ahad (12/6/2022) dini hari WIB.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement