Hari Bhayangkara ke-76, Polres Purbalingga Gelar Donor Darah

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Yusuf Assidiq

Donor darah (ilustrasi)
Donor darah (ilustrasi) | Foto: Republika/Adhi Wicaksono

REPUBLIKA.CO.ID, PURBALINGGA -- Menyambut Hari Bhayangkara ke-76 Polres Purbalingga menggelar kegiatan bakti kesehatan berupa donor darah. Kegiatan digelar di Aula Loka Anindhita Mapolres Purbalingga, Jawa Tengah, Selasa (7/6/2022).

Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan mengatakan pihaknya menggelar bakti kesehatan berupa donor darah dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022.

"Donor darah diikuti oleh keluarga besar Polres Purbalingga, Bhayangkari, dan rekan-rekan TNI dari Kodim, Lanud, dan Batalyon," jelasnya.

Ia memaparkan, donor darah ini bertujuan untuk menambah stok darah di Purbalingga, sehingga mampu memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan darah.

"Harapannya kegiatan donor darah ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Purbalingga yang membutuhkan," tegasnya.

Dari data yang diperoleh, donor darah di Polres Purbalingga diikuti oleh 202 orang. Dari jumlah tersebut total 172 orang dapat diambil darahnya.

Sedangkan 30 lainnya tidak dapat ikut donor karena gagal screening akibat tensi tinggi, rendah, dan sedang mengonsumsi obat.

Hasil donor darah di Polres Purbalingga diperoleh hasil, golongan darah A sebanyak 30 kantong darah, golongan darah B 59 kantong, golongan darah AB 11 kantong, dan golongan darah O sebanyak 72 orang.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Terkait


Gunakan Kartu Elektronik Pendonor, PMI Tangsel Targetkan 100 Kantong Darah per Hari

Gelar Bakti Sosial, YAPI Sehatkan Anak Bangsa

Aksi Donor Darah di Serang

Bupati Cianjur Wajibkan ASN Donor Darah Rutin

Gelar Donor Darah, Horaios Malioboro Hotel Libatkan Warga Sekitar

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark