Ahad 12 Jun 2022 11:14 WIB

Kamera DSLR Canon EOS R6 Jadi Hadiah di Lomba Foto TSI

Pemenang lomba dapat kamera DSLR Canon EOS R6 yang memiliki eyes animal tracker.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Gita Amanda
Taman Safari Indonesia (TSI) kembali menggelar perhelatan International Animal Photo and Video Competition (IAPVC) 2022, dengan mengangkat tema “Bring The Wildlife Through Your Lens”.
Foto: Republika/Shabrina Zakaria
Taman Safari Indonesia (TSI) kembali menggelar perhelatan International Animal Photo and Video Competition (IAPVC) 2022, dengan mengangkat tema “Bring The Wildlife Through Your Lens”.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- International Animal Photo and Video Competition (IAPVC) 2022 kembali digelar oleh Taman Safari Indonesia (TSI). Pemenang lomba ini mendapat kamera DSLR Canon EOS R6 yang memiliki eyes animal tracker.

Deputi Direktur TSI yang juga Ketua Umum Perhimpunan Usaha Pariwisata Indonesia, Hans Manansang, mengatakan tersedia berbagai hadiah menarik dalam perlombaan foto dan video tahun ini.

Baca Juga

“Ada kamera DSLR Canon EOS R6 yang memiliki eyes animal tracker, uang tunai hingga ratusan juta rupiah dan juga produk-produk menarik dari Taman Safari Indonesia,” kata Hans, Sabtu (11/6/2022).

Ia menjelaskan, lomba foto dan video ini akan terselenggara melalui dua metode. Yakni lomba foto offline roadshow competition dan juga online submission yang akan berlangsung hingga periode 30 September 2022.

Sementara itu, pantauan Republika di TSI Bogor pada Sabtu lalu, para fotografer yang sudah mendaftar untuk mengikuti acara roadshow competition di TSI Bogor bersiap untuk mengabadikan aksi para satwa yang sudah terbagi menjadi tiga zona.

Zona tersebut yakni Zona A yang meliputi area Exhibit Burung, Zona B meliputi Harimau Putih, Orang Utan, Otter, Mini Hippo, Elang dan Singa dan yang terakhir Zona C yang terdiri dari Exhibit Kaca, Lemur, Kangguru dan Bayi Gajah.

Assistent Marketing Manager Canon PT Dataskrip, Danni Nahason, mengatakan TSI selalu keep updated atau selalu memperbarui tren dan teknologi. Sekarang trennya sudah memasuki video. Danni mengatakan, pihaknya sebagai produsen kamera memiliki kapasitas kamera bagus untuk video. Bahkan untuk fotografi satwa sekalipun.

“Untuk foto dan video kami perhatikan betul untuk perkembangan ini. Jadi kami solusikan kamera yang cocok dengan lomba foto dan video dengan kamera ini,” ujar Danni.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement