Khofifah Ajak Generasi Muda Teladani Eril

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Fernan Rahadi

live streaming pemakaman eril
live streaming pemakaman eril | Foto: youtube humas pemprov jabar

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengajak masyarakat khususnya generasi muda untuk mengikuti sikap istiqomah yang dicontohkan putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) dalam berbagi. Semasa hidupnya, Eril disebut-sebut sering berbagi sedekah kepada mereka yang kurang beruntung. 

"Saya rasa kebaikan seperti ini sangat menginspirasi generasi muda untuk bisa diteladani," kata Khofifah, Senin (13/6). 

Khofifah mengatakan, berduyun-duyunnya masyarakat Jawa Barat yang menyambut kedatangan jenazah Eril menunjukkan mulianya sikap istiqomah mendiang selama hidup. Khofifah mengaku tidak begitu mengenal sosok Eril secara personal. Namun, Khofifah meyakini ada buah amal ibadah yang dilakukan Eril semasa hidupnya, yang dilakukan secara istiqomah.

"Kita semua melihat Allah memberikan kemuliaan yang luar biasa pada proses pengawalan doa-doa yang dimunajatkan untuk almarhum ananda Eril. Kemuliaan Allah yang ditunjukkan kepada Almarhum Eril itu karena pasti ada amal ibadah yang istiqamah dilakukan," ujarnya. 

Khofifah mengaku, sejak Eril dinyatakan hilang pada Kamis (26/5/2022), ia beberapa kali berkomunikasi melalui WhatsApp dengan Gubernur Jabar Ridwan Kamil. "Alhamdulillah mereka berdua sangat tegar dan ikhlas melepas ananda almarhum mas Eril," kata Khofifah. 

Khofifah menyampaikan cerita Ridwan Kamil saat pertama kali melihat jenazah almarhum Eril dalam kondisi baik dan harum, serta kepalanya menoleh ke kanan. Hal itu, kata Khofifah, menjadikan Ridwan Kamil maupun sang iatri menjadi lebih kuat, tegar, dan tabah. 

"Jadi suasana menjadi sangat baik bagi beliau berdua dan saya rasa itu juga satu tanda yang sangat baik. Artinya banyak hal kebaikan yang dilakukan Ananda Eril tanpa diketahui banyak orang, dan Allah telah membalasnya dengan berbagai kemuliaan" kata Khofifah.

Terkait


Arab Saudi Undang Kang Emil, Istri, dan Putri Haji Tahun Ini

Gubernur Jatim: Semoga RK dan Keluarga Dikuatkan oleh Allah SWT

Wagub Jabar Terharu Lihat Antusiasme Warga Sambut Jenazah Eril

Kadisdik Jawa Barat Persilakan Siswa Berdoa untuk Eril

Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz Tiba di Bandung

Republika Digital Ecosystem

Kontak Info

Republika Perwakilan DIY, Jawa Tengah & Jawa Timur. Jalan Perahu nomor 4 Kotabaru, Yogyakarta

Phone: +6274566028 (redaksi), +6274544972 (iklan & sirkulasi) , +6274541582 (fax),+628133426333 (layanan pelanggan)

[email protected]

Ikuti

× Image
Light Dark