REPUBLIKA.CO.ID, LA ROSALEDA -- Republik Ceska harus menerima kekalaha, 0-2, melawan Spanyol pada matchday keempat Grup A2 UEFA Nations League (Liga Bangsa-bangsa) di La Rosaleda, Senin (13/6/2022) dini hari WIB. Pelatih Republik Ceska, Jaroslav Ilhavy menilai permainan anak asuhnya sudah baik, hanya saja mereka gagal memanfaatkan peluang yang didapatkan untuk mencetak gol.
"Secara keseluruhan pertandingan sangat bagus. Kami memiliki atmosfer yang sangat bagus dan kami memainkan pertandingan yang sangat bagus, kami aktif dan berbahaya. Sayangnya, kami tidak memanfaatkan peluang kami – tetapi pertandingan seperti ini memajukan kami," kata Ilhavy dikutip dari laman resmi UEFA, Senin (13/6/2022).
Ceska mampu memberikan perlawanan kepada Spanyol. Mereka juga mendapat peluang pada menit ke-12. Hanya saja, sepakan Jakub Pesek belum menemui sasaran. Di sisi lain, pertahanan Ceska berhasil dihancurkan di menit ke-24 setelah gempuran dari Spanyol ketika Asensio berhasil mengirim umpan akurat kepada Soler untuk diselesaikan menjadi gol.
Ceska berusaha bangkit di sepanjang pertandingan babak pertama. Mereka pun terus menyerang pada lima menit akhir, namun tidak ada yang membuahkan hasil. Menurut Ilhavy pemainnya sudah memberikan perlawanan ketat kepada Spanyol. "Kami sedikit mengejutkan Spanyol dengan (pendekatan) kami dan fakta bahwa kami bermain dengan berani," katanya.
Senada dengan itu, kapten tim Tomas Soucek juga mengapresiasi perjuangan tim melawan Spanyol. Menurutnya, mereka sudah bermain lebih baik daripada yang dilakukan saat bermain imbang 2-2 di kandang, di mana mereka ingin memainkan permainan yang seimbang dengan memberikan perlawanan balik.
"Saat kami bermain tandang, itu lebih sulit selama 90 menit untuk menekan secara maksimal dan, pada saat yang sama, untuk tetap seimbang dan memanfaatkan peluang Anda. Ini tidak mudah, terutama tandang, dan itulah yang harus kami tingkatkan soal produktivitas kami," kata Soucek.