Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Rutan Majene

Bersama Disdukcapil, Rutan Majene Lakukan Pendataan dan Buatkan e-KTP bagi Warga Binaan

Info Terkini | Thursday, 16 Jun 2022, 14:07 WIB

RutaNe_Info - Setelah pelaksanaan koordinasi Rutan Majene dan Disdukcapil Kab. Majene beberapa hari yang lalu, tentang hal pemenuhan hak Warga Binaan untuk memiliki e-KTP sebagai Warga Negara Indonesia (WNI). Petugas Disdukcapil berinisiatif dengan segera untuk melakukan kunjungan ke Rutan Majene guna memenuhi hak Warga Binaan tersebut. (16/06)

"Atas nama Rutan Majene, Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi sudah menyambangi kami dan melaksanakan kegiatan ini" sambut Karutan.

Petugas dari Disdukcapil yang diwakili oleh staf administrasi database(Marwan) dan 2 staf lainnya (Harry & Rahmat) langsung mempersiapkan fasilitas perekaman dan pencetakan eKTP untuk para Warga Binaan. "Sesuai dengan arahan Kepala Dinas, untuk pemenuhan hak mempunyai e-KTP untuk Warga Binaan yang ada di Rutan Majene, hari ini kami melaksanakan arahan tersebut, terima kasih telah menerima kami dengan baik" ucap Marwan.

"24 orang sudah memiliki NIK dan akan kami buatkan e-KTP, sedangkan yang belum punya NIK kami lakukan perekaman dan akan segera kami terbitkan juga e-KTPnya". lanjut Marwan

Perekaman dan pencetakan e-KTP ini dilakukan agar Warga Binaan yang belum mempunyai e-KTP bisa segera mendapatkan haknya sebagai warga negara Indonesia dan dapat digunakan untuk keperluan dengan baik sebagaimana mestinya.

"Pimpinan Kami, dalam hal ini Bapak Kakanwil Kemenkumham Sulwesi Barat sering menegaskan kepada kami agar seluruh warga binaan memiliki E-KTP. Kenapa demikian, jika mereka sakit maka pengurusan BPJS jadi mudah karena telah memiliki e-KTP, bahkan mereka juga dapat bantuan dari Pemerintah Kabupaten tapi denga syarat punya e-KTP". Tegas Mansur

"Sebagai aparatur sipil negara yang selalu berusaha untuk melayani masyarakat dengan baik, kami harap kerjasama ini bisa terus berjalan demi pemenuhan hak masyarakat". tutup Salah Satu Kepala UPT Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sulawesi Barat.

#KumhamPasti

#KumhamSulbar

#IndonesiaMaju

#G20Indonesia

#RecoverTogether

#RecoverStronger

#BersatuLawanCovid-19

#kumhamsemakinpasti

#Ditjenpas

#Kemenkumhamsulbar

#Pemasyarakatan

#rutanmajene

#HBP58

#HariBaktiPemasyarakatan58

#PemasyarakatanMajuIndonesiaTangguh

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Berita Terkait

 

Tulisan Terpilih


Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image