Sabtu 18 Jun 2022 10:31 WIB

Sacchi Peringatkan Inter Milan Soal Rencana Trio Dybala, Lukaku, dan Martinez

Arrigo Sacchi menilai sebuah tim perlu menjaga keseimbangan antarlini.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih legendaris asal Italia, Arrigo Sacchi.
Foto: EPA-EFE/Mondelo
Pelatih legendaris asal Italia, Arrigo Sacchi.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih legendaris Italia Arrigo Sacchi menyarankan kepada Inter Milan untuk melupakan rencana membangun lini serang yang berisikan Romelu Lukaku, Lautaro Martinez, dan Paulo Dybala. Sacchi menilai, setiap tim bukanlah soal seberapa mengerikannya di sektor tertentu, melainkan perlu menjaga keseimbangan antarlini.

"Saya selalu mengatakan Anda tak membuat tim dengan patung. Dalam sepak bola modern Anda membutuhkan 11 pemain yang selalu aktif, Anda harus terus bergerak, mengambil bagian dalam aksi, dan bekerja sama," kata Sacchi menegaskan dikutip Football Italia, Sabtu (18/6/2022).

Baca Juga

Inter memang santer dihubungkan bakal kembali bereuni dengan striker Chelsea, Romelu Lukaku, pada musim panas ini. Selain itu i Nerazzurri juga sedang dalam misi untuk mengamankan tanda tangan Paulo Dybala yang resmi angkat koper dari Juventus dengan status bebas transfer.

Dengan rencana tersebut, manajemen Inter meyakini tambahan Lukaku dan Dybala akan sangat membantu lini gedor La Beneamata. Apalagi Inter telah memiliki penyerang haus gol seperti Lautaro Martinez.

"Saya berada di Madrid sebagai direktur pada 2004-2005. Terdapat Zidane, Raul Gonzalez, Ronaldo, Beckham, Luis Figo. Di samping Morientes dan Michael Owen. Itu bukan sebuah tim melainkan film dan itu tidak memiliki plot," sambung Sacchi.

Sosok yang meraih kesuksesan bersama AC Milan tersebut mengatakan perhatian utamanya mengenai trio penyerang Inter adalah bahwa ia merasa ketiganya tidak akan mau mengorbankan diri untuk tim.

"Semangat pengorbanan dan karakteristik fisik pemain sangat mendasar. Saya tidak percaya, meskipun saya bisa saja salah, bahwa Lukaku, Lautaro, dan Dybala memiliki kualitas-kualitas ini," kata pria berusia 76 tahun.

Situasi keuangan i Nerazzurri yang karut marut, menunjukkan setiap langkah untuk kedatangan Lukaku memungkinkan mengorbankan seorang bek dengan Milan Skriniar, Alessandro Bastoni, dan Denzel Dumfries disebut bisa keluar dari Stadion Giuseppe Meazza.

Dorongan untuk Lukaku, penyerang asal Belgia, itu kemungkinan akan mengakibatkan lemahnya pertahanan tim asuhan Simone Inzaghi secara signifikan.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement