Ahad 19 Jun 2022 14:29 WIB

Ditanya Seorang Fan, Dembele Isyaratkan Bertahan di Barcelona

Ousmane Dembele sempat dikabarkan menjadi incaran Chelsea.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Penyerang Barcelona, Ousmane Dembele.
Foto: EPA-EFE/Alejandro Garcia
Penyerang Barcelona, Ousmane Dembele.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Masa depan Ousmane Dembele di Barcelona masih belum jelas. Kontraknya akan habis akhir bulan ini, tapi belum tahu apakah ia akan memperpanjang masa kerjanya di Camp Nou atau memilih untuk pindah ke klub lain.

Menariknya, Dembele justru memberikan isyarat bertahan di Barca, setelah tak sengaja ditanya oleh seorang fan di pinggir jalan.

Baca Juga

Mobil pemain internasional Prancis itu sedang berhenti di lampu merah, dan kebetulan ada fan yang mengenalinya. Fan itu kemudian merekam Dembele dan bertanya apakah ia akan bertahan atau pindah klub.

''Saya akan bertahan,'' jawab Dembele, dikutip dari Marca, Ahad (19/6/2022).

Dembele sempat dikabarkan menjadi incaran Thomas Tuchel untuk bergabung dengan Chelsea musim depan. Tapi penyerang tersebut membantah telah menjadi incaran Chelsea. ''Itu hanya rumor," ucap Dembele.

Barcelona belum meningkatkan penawaran sejak Mateu Alemany bertemu dengan Moussa Sissoko, agen pemain, dan saat ini Dembele masih menunggu proposal yang lebih baik.

Posisi saat ini, Barcelona tidak banyak melakukan pergerakan, dan bosan dengan upaya merayu mantan pemain Borussia Dortmund tersebut. Sehingga Dembele kemungkinan besar akan meninggalkan Camp Nou.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement